Tindakan selanjutnya para penumpang dipindahkan ke bus bantuan untuk melanjutkan perjalanan.
Kondisi bus PO Haryanto pasca tabrak Pajero Sport-Foto/Tangkapan Layar/Instagram-
Sedang bangkai bus Haryanto dievakuasi dengan kendaraan derek oleh petugas Jasa Marga.
BACA JUGA:PO Haryanto Tabrak Pajero Sampai Ringsek, Postingan Korban Direspon Rian Mahendara
"Crew sedang Berusaha membantu untuk mengeluarkan barang2 penumpang, dan kordinasi ke pihak kantor supaya mendapatkan penanganan, dikaranan posisi bis akan di ditarik ke kantor jasa marga untuk dievakusi dan penumpang menunggu bis bantuan untuk mengantarkan ke tujuan," tambah akun tersebut.
Suasana di Rumah Sakit
Beberapa jam pasca kecelakaan, akun tersebut menyebut manajemen PO Haryanto mendatangi rumah sakit untuk mediasi dengan keluarga korban.
"Suasana di rumah sakit keluarga korban kecelakaan, di situ PO Haryanto diwakili oleh Om Sus, kemeja putih, selaku pengurus PO Haryanto ditemani pihak keluarga korban untuk menjenguk dan bermediasi dengan pihak keluarga korban," tulis akun tersebut.
Menurut pengakuan korban, disebutkan pihak PO Haryanto mengirim 4 orang dengan badan berpostur besar dan melakukan intimidasi.
Akun @haryantomania_ig menyampaikan permohonan maaf jika memang benar korban mendapat perlakuan tak menyenangkan.
"Mohon maaf bila memang benar terjadi intimidasi dari pengurus kami pihak kantor tidak akan segan untuk melakukan tindakan tegas."
"Demikian yang bisa kami sampaikan, mudah-mudahan semoga urusan ini lekas selasai dan untuk seluruh korban lekas pulih dan sehat kembali," tambah akun itu.
Sopir Ditahan Polisi
Buntut kecelakaan bus PO Haryanto tabrak Pajero Sport, sang sopir kini ditahan oleh pihak kepolisian.
PO Haryanto mengklaim sopir tak menduga dan tak menginginkan kejadian kecelakaan lalu lintas tersebut.