JAKARTA, DISWAY.ID - Viral di media sosial video yang merekam pesawat Lion Air berputar-putar di langit Kota Binjai selama 5 jam membuat heboh netizen.
Dalam narasi yang beredar, pesawat itu diduga mengalami trouble sehingga berputar-putar dan memutuskan mendarat di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara, Senin 11 Maret 2024 petang.
BACA JUGA:Kondisi Terkini di Rumah Pilot M. Yusuf yang Selamat dari Tragedi Maut Pesawat Kargo Smart Air
Dalam video yang viral di Instagram dan Facebook, tampak pesawat itu berputar-putar di langit Kota Binjai dan direkam sejumlah warga. Pesawat itu berputar-putar sejak sore tadi hingga matahari terbenam sampai akhirnya mendarat di Kualanamu.
Lantas, apa yang sebenarnya terjadi?
Pihak Lion Air meluruskan peristiwa yang dialami salah satu pesawatnya tersebut. Lion Air membantah jika salah satu pesawatnya mengalami masalah sehingga melakukan pendaratan di Kualanamu.