JAKARTA, DISWAY.ID - Grab Indonesia berkolaborasi dengan Polres Metro Jakarta Barat menangkap oknum sopor taksi online yang diduga menculik sambil memotong penumpang wanita yang viral di media sosial.
Setelah kasus itu viral, Grab Indonesia bersama kepolisian berhasil menangkap oknum tersebut kurang dari 24 Jam.
BACA JUGA: Grab Janji Bantu Kepolisian Ungkap Insiden Upaya Penculikan Disertai Pengancaman Penumpang di Jakbar
BACA JUGA: Seorang Wanita Hampir Diculik dan Diancam oleh Sopir Taksi Online hingga Terluka, Grab Turun Tangan
Atas kerja sama ini, Grab mengapresiasi kepolisian yang telah menanggapi laporan Customernya.
“Seluruh manajemen Grab Indonesia mengapresiasi respon cepat pihak kepolisian, khususnya Polres Metro Jakarta Barat, yang telah menangkap tersangka dalam kurun waktu kurang dari 24 jam. Mereka berharap penanganan kasus ini setidaknya dapat memberikan sedikit rasa tenang dan menjadi awal resolusi atas permintaan utama penumpang,” Direktur Operasional Jabodetabek, Grab Indonesia, Tyas Widyastuti, dalam keterangannya, Jumat 29 Maret 2024.
“Kami bersyukur bahwa teknologi dan prosedur investigasi internal kami dapat membantu pihak kepolisian dalam menangkap tersangka,” tambah Tyas.