JAKARTA, DISWAY.ID – Kritikan terhadap pelatih Timnas U-23, Tommy Welly atau yang akrab disapa Bung Towel menyayangkan respon yang didapatnya.
Pasalnya setelah dirinya mengkritik Shin Tae-yong, tidak hanya dirinya, namun anak, istri serta keluarganya ikut diserang netizen, bahkan menurut Bung Towel, tempat dirinya podcast juga diserang.
Bung Towel sayangkan keluarganya ikut diserang saat kritik Shin Tae-yong dan mempertanyakan apakah STY sebegitu dewanya sehingga tidak boleh dikritik.
BACA JUGA:Rencana Presidential Club, Pengamat: Harus Sesuai Sejarah Konstitusi
BACA JUGA:Samsung Hadirkan Fitur Galaxy AI di Perangkat Flagship, Mudahkan Pekerjaan Kaum Muda
Dalam wawancara disalah satu stasiun televisi swasta, Bung Towel mengatakan bahwa jika memprotes kritikannya terhadap STY boleh saja, namun jangan merembet ke keluarganya serta lainnya.
“Dari hal ini merurut saya ada pin yang sangat disayangkan bahwa seakan-akan mengkritisi ini seoalah-olah merupakan hal yang tabu,” terangnya.
“Apakah dalam sepakbola sekalipun kita harus sama seperti paduan suara, kalau saya seorang yang mengkritisi kenapa responnya sebegitu ekstrimnya,” tambahnya.
BACA JUGA:Mengenal Program Pendidikan Dokter Spesialis Berbasis RS Pendidikan, Rekrutmen Dibuka Besok
BACA JUGA:Foto-Foto Suasana Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini di Bali, Jalani Upacara Mepamit
Bung Towel juga mempertanyakan apakah kita alergi pada kritik dan jika demikian jika dikritik maka kemudian menyerang dengan sakas yang berlebihan.
“Apakah Shin Tae-yong sebegitu dewanya, begitu saya mengkritik Shin Tae-yong lalu berbondong-bondong menyerang saya,” paparnya.
Meskipun demikian, Bung Towel mengungkapkan bahwa dirinya mengakui prestasi Timnas U-23 telah meningkat.
BACA JUGA:Pemerintah Buka 71.643 Formasi CPNS dan PPPK untuk Penempatan di IKN