4 Poin Penting Optimalkan Berkendara Truk Mercedes-Benz Axor, Keselamatan Prioritas Utama

Kamis 20-06-2024,14:41 WIB
Reporter : Reza Permana
Editor : Reza Permana

Untuk teknik memegang setir, pengemudi diharapkan bisa menerapkan posisi memegang setir pada posisi arah jam 9 dan jam 3, ataupun di arah jam 10 dan jam 2. 

Teknik memegang setir seperti ini penting untuk menjaga refleks ketika bermanuver, guna meningkatkan kewaspadaan dan kecepatan respon ketika terjadi insiden, seperti ban meledak atau truk oleng. 

Supaya mendapat pegangan setir yang nyaman, pengemudi juga diharapkan mengatur posisi setir terlebih dahulu sesuai dengan jangkauan tangannya.

BACA JUGA:7 Daftar Motor Listrik di Jakarta Fair 2024 yang Diskon hingga Jutaan Rupiah, Buruan Serbu!

BACA JUGA:Janji Bonus Miliaran Rupiah Buat Atlet Peraih Medali di Olimpiade Paris 2024 dari Menpora 

4. Antisipasi Keselamatan dari Sudut Pandang Pengemudi

Setelah pengemudi menaiki kendaraan dengan aman, dan telah memegang setir dengan nyaman, para pengemudi juga diharapkan untuk mengecek sudut pandang spion. Hal ini diperlukan untuk mengantisipasi lebar blind-spot dari truk yang akan dikendarai. 

Blind-spot dari truk bergantung pada besarnya dan panjangnya muatan yang dibawa. Oleh karena itu, truk Mercedes-Benz Axor dilengkapi dengan spion yang bisa melihat ke area sekitar pintu dan juga area terdekat ban, selain juga spion utama untuk melihat jauh ke belakang demi mengurangi blind-spot pengendara. 

Kategori :