KRI Dewa Ruci Tiba di Jakarta, Fokus Berlayar ke 7 Titik Jalur Rempah

Senin 15-07-2024,13:50 WIB
Reporter : Annisa Amalia Zahro
Editor : Marieska Harya Virdhani

JAKARTA, DISWAY.ID - Rombongan Muhibah Jalur Rempah telah tiba di Jakarta pada Senin, 15 Juli 2024 sekitar pukul 08.15 WIB pagi.

Kedatangan kali ini disambut langsung oleh Direktur Jenderal Kebudayaan, Kemendikbudristek Hilmar Farid di Komando Lintas Laut Militer, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Bekerja sama dengan TNI Angkatan Laut, sebanyak 75 Laskar Rempah yang dipilih dari berbagai wilayah Indonesia berlayar mengunjungi tujuh titik Jalur Rempah di wilayah barat Indonesia menggunakan KRI Dewa Ruci.

BACA JUGA:Kemdikbud: Indonesia Bersama Malaysia Bahas Pengajuan Jalur Rempah Jadi Warisan Dunia di UNESCO

Selama 38 hari perjalanan, para Laskar Rempah kembali mengaktifkan dan menghubungkan titik perdagangan rempah, serta mempererat ikatan budaya antarwilayah.

"Mereka datang dari berbagai latar belakang, ada dari perguruan tinggi, pelajar, dan profesional," ungkap Direktur Jenderal Kebudayaan Hilmar Farid.

Nantinya, para Laskar Rempah turut menyebarkan wawasan yang baru didapatkannya kepada masyarakat lebih luas lagi.

Dengan begitu, pelajaran penting yang juga didapatkan peserta adalah bagaimana diplomasi budaya sangat efektif dalam menimbulkan rasa persahabatan di antara penduduk.

BACA JUGA:Petani Rempah di Danau Toba Naik Kelas Berkat KUR BRI

"Salah satu misi dari kita bukan hanya diplomasi ke luar negeri, tetapi juga menyambungkan titik-titik di seluruh Nusantara dalam perspektif Indonesia sebagai negara maritim," lanjutnya.

Untuk diketahui, perjalanan Muhibah Budaya Jalur Rempah ini mengunjungi tujuh titik di sisi Barat Indonesia, mulai dari Jakarta, Belitung Timur, Dumai, Sabang, Melaka di Malaysia, Tanjung Uban, Lampung, dan kembali lagi ke Jakarta.

Pada pemberhentian terakhir ini, Laskar Rempah akan mengunjungi tempat bersejarah di wilayah Jakarta.

BACA JUGA:Rapat Bersama Erick Thohir, Kapolri Tegaskan Pengamanan Piala Presiden Sesuai Standar FIFA

"Ini titik terakhir di mana kita mengangkat tema Batavia sebagai salah satu pelabuhan yang juga bagian penting dari Jalur Rempah," kata Direktur Pengembangan dan Pemanfaatan Kebudayaan, Irini Dewi Wanti.

Nantinya, beberapa destinasi yang dikunjungi seperti Museum Bahari dan situs bersejarah lain di kawasan Kota Tua Jakarta.

Kategori :