Di malam harinya, mereka pun tiba di rumah Laksamana Maeda untuk membahas masalah itu.
Hingga pada tanggal 17 Agustus 1945 tepat pukul 03.00 WIB, naskah proklamasi telah disusun dengan dua alinea hanya selesai dalam jangka waktu 2 jam saja.
BACA JUGA:Link Logo dan Tema HUT ke-79 RI Resmi, Momen Sambut Ibu Kota Baru Nusantara!
Kemudian, naskah itupun diberikan pada Sayuti Melik untuk segera diketik.
Dalam pengetikan naskah proklamasi yang dilakukan oleh Sayuti Melik ini pun didampingi oleh BM Diah. Ketika selesai diketik, naskah langsung diserahkan dan ditandatangani oleh Soekarno.
Tepat pada tanggal 17 Agustus 1945 pukul 10.00, akhirnya Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dibacakan dengan suasana khidmat di kediaman Soekarno Jalan Pegangsaan Timur No.56.
Bahkan, kabar pembacaan proklamasi Bangsa Indonesia ini pun disebarluaskan serta euforia masyarakat saat meriahkan kemerdekaan tersebut sangat terasa.