Detik-detik Pasien Rumah Sakit Syuhada Al-Aqsa Terbakar Hidup-hidup Akibat Rudal Israel

Senin 14-10-2024,10:09 WIB
Reporter : Reza Permana
Editor : Reza Permana

JAKARTA, DISWAY.ID – Israel terus melakukan penyerangan, yang kali ini terlihat dalam sebuah tayangan video detik-detik pasiesn Rumah Sakit Syuhada Al-Aqsa terbakar hidup-hidup akibat rudal Israel.

Serangan ke Rumah Sakit Syuhada Al-Aqsa dilancarkan oleh Israel pada Senin 14 oktober dini hari mmbakar kamp pengungsi yang didirikan di sekitar rumah sakit.

Terlihat warga serta penghuni rumah sakit lainnya berusaha menyelamatkan diri dan memedamkan api yang berkobar di rumah sakit tersebut.

BACA JUGA:KAI Commuter Gandeng Perusahaan Jepang, Tingkatkan SDM dan Pelatihan Sarana KRL

BACA JUGA:Presiden Jokowi Dianugerahi Medali Kehormatan Loka Praja Samrakshana oleh Polri di Mako Brimob

Dalam tayangan lainnya terlihat rumah sakit yang telah terbakar akibat bom, kembali mendapatkan serangan untuk kesekian kalinya.

Atas serangan yang dilancarkan oleh Isarel, dikabarkan sebanyak 22 warga Palestina, termasuk 15 anak-anak dan seorang wanita, tewas dan sekitar 80 lainnya terluka.

Selain itu juga terlihat salah satu pasien rumah sakit yang tidak dapat menyelamatkan diri dan terbakar hidup-hidup dalam kobaran api.

BACA JUGA:Catat! 14 Pelanggaran Ini Jadi Target Operasi Zebra Jaya 2024 di Jakarta dan Sekitarnya

BACA JUGA:Sinopsis Drama China Kill Me Love Me, Kisah Cinta antara Pangeran dan Pelayan

IDF mengatakan bahwa mereka menyerang teroris yang beroperasi dari pusat komando di dalam kompleks rumah sakit tersebut.

Selain itu IDF juga menuduh Hamas bersembunyi di antara warga sipil dan menggunakan fasilitas seperti rumah sakit untuk operasi teror.

Seorang juru bicara Rumah Sakit Syuhada Al-Aqsa menjelaskan bahwa ada sejumlah besar korban syahid dan luka-luka sebagai akibat dari pemboman pendudukan terhadap tenda-tenda pengungsi di rumah sakit.

Selain menyasar rumah sakit, IDF juga membombardir sebuah sekolah yang dijadi penampungan di kamp Nuseirat di Jalur Gaza bagian tengah.

BACA JUGA:Timnas Indonesia Terancam Dihukum AFC, Pressure Media China Jelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Qingdao

Kategori :