Timnas Indonesia Terancam Dihukum AFC, Pressure Media China Jelang Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Qingdao
Timnas Indonesia Diklaim Terancam Dihukum AFC, Pressure Media Lokal Jelang Skuad Garuda Vs China-Screenshoot/YouTube-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Jelang laga China Vs Timnas Indonesia di matchday keempat putaran ketiga Kualifikasi Piala dunia 2026, Skuad Garuda mendapat pressure dari media lokal.
Dalam artikelnya, media lokal Sohu menyebut Timnas Indonesia berpotensi mendapat hukuman Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) buntut dari keributan saat skuad garuda melawan Bahrain di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Rabu lalu, 10 Oktober 2024.
Pressure yang diberitakan media China tersebut, diduga untuk mengganggu konsentrasi Timnas Indonesia jelang melawan tuan rumah di Stadion Qingdao dalam putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa besok, 15 Oktober 2024.
BACA JUGA:Arya Sinulingga Bantah Ucapan Windsor John Soal PSSI Belum Melayangkan Protes ke AFC: Saya Bingung
Sohu menyebut, Timnas Indonesia bisa mendapatkan sanksi dari AFC imbas dari keributan saat melawan Bahrain.
Kubu Timnas Indonesia sendiri tidak puas dengan kepemimpinan kontroversial wasit Ahmed Al Kaf dari Oman, dianggap menguntungkan Bahrain.
Bahkan, Ahmed Al Kaf menambah waktu injury time dengan tambahan waktu 6 menit, ternyata ditambah lagi 3 menit.
Sehingga gawang Timnas Indonesia kebobolan dimenit 45+9, sehingga Bahrain menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Sohu menuliskan, usai pertandingan, pemain Indonesia dan Bahrain yang marah sempat bentrok dengan keras di pinggir lapangan.
BACA JUGA:Jadwal Kualifikasi Piala Dunia Zona Conmebol 2024: Menunggu Gol Lionel Messi Lagi!
“Bek pengganti Shayne Pattinama melambaikan tangan dengan nada menghina ke arah wasit. Petugas keamanan stadion akhirnya turun ke lapangan untuk mengendalikan situasi dan mengisolasi pemain dari kedua kubu yang berkonflik," tulis Sohu.
"Atas perilaku buruk pemain Indonesia usai pertandingan, AFC bisa saja memberikan sanksi kepada kedua belah pihak yang terlibat, sehingga kedua tim terancam sanksi berat berupa pengurangan poin dari AFC,” dalam artikel Sohu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: