JAKARTA, DISWAY.ID - Raffi Ahmad akhirnya angkat bicara mengenai gelar Honoris Causa yang sempat viral di media sosial yang digadang-gadang tidak sah.
Bahkan, banyak yang berkomentar bahwa gelar tersebut sengaja dikejar Raffi untuk membantunya agar bisa dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden.
BACA JUGA:Raffi Ahmad Dilantik Jadi Utusan Khusus Presiden, Irfan Hakim Akui Temukan Hal Lucu
Menanggapi tudingan itu, Raffi Ahmad mengaku diundang oleh Universal Institute of Professional Management (UIPM). Karena itu, presenter asal Bandung tersebut dengan senang hati datang ke Thailand.
"Kalau misalnya kita diundang nih, kan gue diundang dan gue diberikan, ya kan di luar negeri ya kita gimana sih orang rasanya diundang, dikasih, ya kita kan senang kita datang ke sana," ujar Raffi Ahmad ditemui di Tendean, Jakarta Selatan, Selasa 29 Oktober 2024.
Akan tetapi, Raffi Ahmad membantah gelar Honoris Causa itu semata-mata agar bisa dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden.
BACA JUGA:Jadi Utusan Khusus Presiden Prabowo Subianto, Raffi Ahmad Tak Mau Tinggalkan Syuting
BACA JUGA:Vicky Prasetyo Minta Doa Restu Raffi Ahmad Agar Terpilih Jadi Bupati Pemalang, Tinggal Takdir!
Sebab, ada atau tanpa gelar Honoris Causa, Raffi Ahmad mengaku tak mau ambil pusing dan tetap menjadi dirinya sendiri.
"Buat aku sebenarnya ada atau tanpa gelar, ya Raffi Ahmad akan tetap segini aja. Ini bukan karena (jadi Utusan Khusus Presiden), enggak ada hubungannya sama ini," ujar Raffi.