BACA JUGA:Sempat Kabur, Sopir Mobil Ekspedisi yang Menabrak Bayi Berhasil Ditangkap Polisi
BACA JUGA:Mobil Ekspedisi Lawan Arah di Jalan Lenteng Agung, Tabrak Pemotor hingga Tewaskan Bayi Enam Bulan
Peristiwa tragis tersebut terjadi ketika mobil jasa ekspedisi menabrak pemotor yang membawa bayi.
Akibatnya, bayi yang berada di pelukan ibunya itu tewas dalam kejadian tersebut.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Agung Wuryanto, mengungkapkan bahwa sopir mobil ekspedisi telah berhasil ditangkap.
Penangkapan dilakukan di kawasan Jakarta Utara pada Selasa, 26 November 2024.
"Alhamdulillah, sopir tersebut berhasil ditangkap di Jakarta Utara," kata Kompol Agung Wuryanto kepada wartawan saat dikonfirmasi, Selasa 26 November 2024.