Aceh Hadapi Malapetaka Bencana, Mahathir Mohamad Sebut Ini Saatnya Malaysia Balas Budi

Selasa 30-12-2025,01:36 WIB
Reporter : Marieska Harya Virdhani
Editor : Marieska Harya Virdhani

Di sisi lain, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi mengatakan Presiden Prabowo Subianto diagendakan akan mengunjungi wilayah terdampak bencana di Sumatera pada pergantian tahun. 

"Rencananya begitu," kata Pras di Halim Perdanakusuma, Senin, 29 Desember 2025.

Pras menyebut Presiden Prabowo berencana untuk merayakan tahun baru di ke daerah bencana.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto menegaskan bahwa dirinya akan meninjau perkembangan wilayah terdampak bencana di Aceh, Sumatera Utara (Sumut) dan Sumatera Barat (Sumbar) setiap pekan.

BACA JUGA:48 Sumur Dibangun di Aceh Tamiang untuk Penuhi Kebutuhan Air Bersih

Hal tersebut diungkap Prabowo dalam arahannya kepada jajaran Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka pada Senin, 15 Desember 2025.

"Rencananya saya akan segera ke sana lagi. Saya merencanakan minimal seminggu sekali akan saya lihat daerah itu untuk memantau perkembangan," kata Prabowo.

Prabowo menekankan bahwa dirinya tak bekerja sendirian, melainkan bekerja dibantu oleh para jajaran menteri Kabinet Merah Putih, para relawan yang bergotong royong, pemerintah daerah, hingga para jajaran lembaga lainnya.

BACA JUGA:Pemulihan Infrastruktur Aceh Tamiang: Jembatan Perintis Dibangun Sambung Akses Terputus

"Tadi video memang saya minta ditayangkan, tapi saya tadi saya tidak mengerti bahwa terlalu banyak yang mengucapkan terima kasih kepada saya. Saya kira tolong disampaikan bahwa itu sesungguhnya bukan hasil saya. Itu adalah hasil kerja sama kita semua," ujar dia.

Prabowo menegaskan bahwa seluruh elemen masyarakat bekerja keras untuk membantu korban yang terdampak bencana di Sumatera.

"Terutama mereka-mereka yang di lapangan, mereka yang bekerja keras berminggu-minggu, mereka yang juga mempertaruhkan nyawa. Ada juga anggota kita yang kehilangan nyawa dalam rangka membantu rakyat yang terdampak," pungkasnya.

Kategori :