Tempat Menonton Persik vs Persib di Super League 2025/26, KickOFF: 19.00 WIB
Tempat Menonton Persik vs Persib di Super League 2025/26-@persib-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Berikut tempat menonton pertandingan Persik Kediri vs Persib Bandung di Super League pekan ke-16 pada Senin, 5 Januari 2026.
Pertandingan antara Persik Kediri vs Persib Bandung akan berlangsung di Stadion Brawijaya mulai pukul 19.00 WIB.
Tuan rumah tentu harus bekerja keras karena mereka akan kedatangan tim tamu kuat dari Jawa Barat.
Anak asuh Bojan Hodak tengah mengincar puncak klasemen BRI Super League 2025/26.
BACA JUGA:Persikad Depok Pilih Pakansari Jadi Home Base, Siap Tempur di Liga 2
Terlebih tim-tim papan atas Super League sedang berlomba untuk mengoleksi tiga poin, jadi Persib tidak boleh terpeleset.
Apabila sukses mengatasi tuan rumah Persik Kediri, maka Maung Bandung akan otomatis merangkak naik ke puncak klasemen dengan 37 poin.
Persib Bandung unggul head to head dengan Borneo FC meski kalau menang poinnya sama-sama 37.
Persik Kediri menunjukkan perkembangan yang cukup menjanjikan dalam beberapa pekan terakhir kompetisi Liga 1 Indonesia.
BACA JUGA:Mauricio Souza Fokus Lawan Persijap, Persija Belum Pikirkan Big Match Kontra Persib!
Meski masih berupaya menemukan konsistensi hasil, peningkatan performa tim terlihat jelas, terutama dalam menjaga tempo permainan serta disiplin saat bertahan.
Hasil positif di laga sebelumnya pun menjadi modal penting bagi Macan Putih jelang menghadapi lawan berat.
Di sisi lain, Persib Bandung datang dengan kepercayaan diri tinggi. Klub kebanggaan Jawa Barat itu masih dipandang sebagai salah satu kandidat kuat penantang gelar Liga 1 musim ini.
Stabilitas permainan, baik saat berlaga di kandang maupun tandang, membuat skuad Persib tetap tenang menghadapi tekanan tuan rumah.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: