Suzuki Ambil Keputusan Sepihak, Dorna Singgung Soal Kontrak: 'Banyak Pabrikan Lain yang Mau Gabung MotoGP!'

Suzuki Ambil Keputusan Sepihak, Dorna Singgung Soal Kontrak: 'Banyak Pabrikan Lain yang Mau Gabung MotoGP!'

Joan Mir saat melakukan sesi tes resmi di sirkuit Jerez, Spanyol, Senin 2 Mei 2022 kemarin-MotoGP-

BACA JUGA:Video Detik-detik Wanita Bali Ditemukan dalam Kondisi Terikat dan Mulut Dibekap, Diduga Hendak Diperkosa

Dorna tak akan melarang Suzuki untuk pergi, melainkan mereka hanya perlu memenuhi kesepakatan.

"Menyusul rumor terbaru Suzuki yang ingin meninggalkan MotoGP pada akhir 2022, Dorna Sports secara resmi menghubungi pabrikan untuk mengingatkan mereka bahwa ada kontrak mereka untuk balapan di MotoGP, tidak memungkinkan mereka mengambil keputusan ini secara sepihak.

“Namun, jika Suzuki pergi setelah kesepakatan antara kedua belah pihak, Dorna akan memutuskan jumlah ideal pembalap dan tim balap di kelas MotoGP mulai 2023," tulis Dorna dalam keterangan resminya.

Dorna mengungkap, banyak pabrikan dan tim independen yang menginginkan balapan di kelas MotoGP.

BACA JUGA:Jasa Marga Terapkan Contra Flow di Tol Jagorawi Hari Ini

Jika Suzuki telah mencapai kesepakatan prihal kepergian mereka dari MotoGP bisa terealisasi, maka kemungkinan besar akan ada tim baru entah dari pabrikan lain atau tim independen.

"Dorna terus mendapat minat tingkat tinggi dari sejumlah pabrikan resmi dan Tim Independen yang ingin bergabung dengan grid MotoGP. 

"Olahraga ini terus menjadi contoh global persaingan ketat, inovasi dan hiburan, menjangkau ratusan juta penggemar di seluruh dunia.

"Minat dari pihak-pihak ini telah dikonfirmasi ulang dalam 24 jam terakhir," sambung keterangan resmi Dorna itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: