Geger! Hujan Es Melanda Sejumlah Wilayah di Kabupaten Cirebon, Ketahui Penyebabnya

Geger! Hujan Es Melanda Sejumlah Wilayah di Kabupaten Cirebon, Ketahui Penyebabnya

Beberapa di wilayah Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, dilanda fenomena hujan es. --Istimewa

CIREBON, DISWAY.ID - Sejumlah wilayah di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, digegerkan oleh fenomena hujan es, Sabtu (19/3) siang WIB.

Hujan es diawali dengan turunnya hujan deras yang melanda wilayah Cirebon.

Cuaca kurang kondusif ini melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Cirebon sekira pukul 14.25 WIB.

Beberapa wilayah Kabupaten Cirebon yang dilanda hujan es ini di antaranya Desa Mertapada hingga Kanci, Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon.

Fenomena hujan es merupakan kejadian yang jarang terjadi di wilayah Cirebon, sehingga kejadian tersebut menjadi perhatian warga.

BACA JUGA:Jokowi Cabut Subsidi Minyak Goreng Kemasan, Edi Priyono: Presiden Ingin Menjaga Keseimbangan

Dikutip dari Radar Cirebon - Jaringan DNN - butiran es sebesar biji kopi itu, turun bersama dengan air hujan membuat suara berisik menimpa atap rumah yang terbuat dari seng.

Menurut informasi yang dikeluarkan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cirebon, belum ada laporan yang masuk tentang kerusakan bangunan akibat hujan es tersebut.

“Alhamdulillah tidak disertai angin, biasanya hujan es sering disertai angin kencang atau badai,” ucap Korlap Pusdalop BPBD Kabupaten Cirebon, Faozan.

Beberapa faktor bisa menyebabkan hujan es, di antaranya ialah adanya energi potensial di udara, serta kelembaban udara yang cukup tinggi dan udara lembab tersebut berada di bawah udara kering.

BACA JUGA:Festival Kali Bekasi 2022 Meriah, Pemkot Bekasi Tegas Bakal Kembangkan Sektor Pariwisata Lain, Ini Dia Rencana

Dilansir dari laman Teknik Lingkungan Adhi Tama Institute of Technologi (ITATS), meski Indonesia beriklim tropis, nyatanya Indonesia memiliki kelembaban yang cukup tinggi.

Di sisi lain, hujan es terjadi akibat munculnya tumpukan awan cumulonimbus yang merupakan bagian dari siklus hidrologi.

Selain itu, energi panas yang dipancarkan matahari membuat air laut mengalami penguapan, lalu naik ke atmosfer dan membentuk awan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads