Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire Jadi Pemain Manchester United Paling 'Dibenci' di Twitter, Kenapa?

Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire Jadi Pemain Manchester United Paling 'Dibenci' di Twitter, Kenapa?

Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire disebut menjadi pemain paling dibenci di Twitter-Cristiano-Instagram

MANCHESTER, DISWAY.ID-- Penampilan buruk yang dimainkan para pemain Manchester United (MU) musim lalu menjadi bulan-bulan publik di Twitter.

Berdasarkan laporan yang dilansir Disway.id dari BBC Sport, Rabu 3 Agustus 2022, terdapat data yang dihimpun oleh Alan Turing Institute menyebutkan bahwa Cristiano Ronaldo dan Harry Maguire adalah pemain yang mendapat cacian terbanyak.

Ronaldo mendapat banyak cacian saat dirinya pertama kali tiba di Manchester United pada 27 Agustus 2021 lalu.

BACA JUGA:Kenapa Ronaldo Tinggal Laga vs Rayo Vallecano Terjawab, Manchester United Bereaksi Tegas!

Dalam data tersebut Ronaldo mendapat 12.520 tweet yang berisikan umpatan dan cacian dalam rentang 13 Agustus 2021 sampai 24 Juni 2022.

BBC Sport menyebut, saat tiba di Manchester United, Ronaldo mendapat cacian hingga 3.691 tweet di Twitter.

Sehingga, sosoknya merupakan paling tak diterima ketika resmi menjadi pemain MU saat itu.

Tak kalah menarik sosok Captain MU Harry Maguire yang mendapat 8,954 tweet cacian di Twitter.

BACA JUGA:Ronaldo Berulah di MU, Legenda Liverpool Geram: Ini Artinya Dia Sudah Sepenuhnya Memisahkan Diri

Maguire 'diserang' para netizen pada paruh pertama Liga Inggris 2021/2022.

Berdasarkan data studi Ofcom dan Alan Turing Institute, Maguire mendapat puncak cacian tepat pada 7 November 2022 lalu.

Ketika itu Maguire menyampaikan permohonan maaf atas permainan buruknya di atas lapangan, setelah kalah melawan Manchester City dengan skor 0-2.

Setelah Tweet-nya dipublikasi, Maguire mendapat 2.903 balasan tweet yang berisikan cacian kepada dirinya.

BACA JUGA:Debut Berdana Martinez Berkesan, Ronaldo Akhirnya Main Lagi Bareng MU

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: