Final Piala AFF U16 2022, Selangkah Lagi Timnas Indonesia Juara, PSSI Datangkan Orang Tua Pemain

Final Piala AFF U16 2022, Selangkah Lagi Timnas Indonesia Juara, PSSI Datangkan Orang Tua Pemain

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengundang semua orangtua pemain tim U-16 saat laga final Piala AFF di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakart, hari ini 12 Agustus 2022.-PSSI -disway.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan mengumumkan kabar penting usai Indonesia menundukkan Myanmar pada semifinal Piala AFF U-16 2022, Rabu 10 Agustus lewat adu tendangan penalti dengan skor 5-4 (1-1).

Iriawan, yang sengaja meminta waktu untuk memberikan pernyataan kepada pewarta di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, mengatakan bahwa PSSI akan mendatangkan orang tua dari semua pemain timnas U-16 ke Yogyakarta untuk menyaksikan anak-anak mereka berlaga pada final kontra Vietnam.

Pertandingan puncak itu digelar pada Jumat 12 Agustus 2022 di Stadion Maguwoharjo mulai pukul 20.00 WIB. PSSI pun menyatakan siap menanggung semua biaya transportasi dan akomodasi hingga mereka kembali ke tempat asal.

BACA JUGA:AFF Kirim Surat ke PSSI, Isinya Soal Hasil Investigasi Dugaan 'Main Sabun' di Piala AFF U-19

Kebijakan PSSI tersebut penting karena para pemain timnas U-16 memang menjadikan orang tua sebagai motivasi mereka untuk meraup kemenangan sepanjang turnamen.

Mochamad Iriawan mengetahui benar soal tersebut, terutama ketika dia mengikuti aktivitas harian timnas U-16 di bawah kendali sang pelatih Bima Sakti.

Bima beberapa kali mengatakan bahwa bagi para pemain remaja, peran orang tua sangat vital.

Masih berusia 14-16 tahun, idealnya mereka merasakan hangatnya sentuhan orang tua dalam setiap kesempatan. Namun, para pemain timnas U-16 sulit mendapatkannya lantaran mereka mesti menjalani pemusatan latihan, pertandingan dan turnamen yang jauh dari rumah.

BACA JUGA:27 Menit Ada Kejanggalan Vietnam vs Thailand, PSSI Protes ke AFF, Suporter Bentangkan Spanduk

Hal itu yang membuat Bima harus mencari cara untuk memberikan kenyamanan kepada para pemainnya dan, secara bersamaan, meningkatkan semangat berlatih maupun bertanding mereka.

Salah satunya, Bima mengambil banyak peran di tim. Selain sebagai pelatih, dia juga menjadi seorang ayah, kakak dan rekan bagi pemain.

Lalu, menjelang bertanding, Bima juga membuat sesi khusus yang unik di ruang ganti. Juru taktik timnas Indonesia pada Piala AFF 2018 itu meminta pemainnya untuk berbalik badan, menghadap dinding atau loker, sambil memegang foto kedua orang tua masing-masing. Mereka kemudian berdoa di hadapan foto tersebut.

"Hal seperti itu sudah kami lakukan sejak tahun 2019, saat timnas U-16 masih diperkuat Marselino Ferdinan dan kawan-kawan. Itu ampuh sekali melecut semangat dan motivasi pemain. Saya selalu ingin pemain mengingat jasa orang tua lalu pelatih-pelatih mereka di SSB atau akademi. Itulah orang-orang yang sangat berjasa bagi mereka," ujar Bima.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: antaranews.com

Berita Terkait

Close Ads