Remko Bicentini Bilang Skill Lemparan 'Super' dan Overlap Pratama Arhan Bagus, Tapi Fisiknya Tak Akan Cocok!

Remko Bicentini Bilang Skill Lemparan 'Super' dan Overlap Pratama Arhan Bagus, Tapi Fisiknya Tak Akan Cocok!

Pelatih timnas Curacao, Remko Bicentini akui jika skill lemparan jauh dan overlap Pratama Arhan sangat bagus. Tapi pemain Asia seperti Arhan tak akan cocok dengan gaya mainnya.-Foto/Instagram/@curacaounited-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Pelatih Curacao Remko Bicentini menyoroti dan mengakui skill overlap dan lemparan 'super' jauh yang dimiliki Pratama Arhan.

Dalam dua pertandingan Indonesia vs Curacao, Pratama Arhan bermain dengan performa ciamik.

Bek sayap kiri ini mampu memberi energi bagi serangan skuad Garuda Merah Putih asuhan Shin Tae-yong.

BACA JUGA:Peruntukan Pulau G Belum Jelas, Dinas DKI: Arahannya Masih Kosong

BACA JUGA:Kebijakan Anies Bolehkah Warga Bangun Rumah 4 Lantai Dinilai Masih Bias

Pemain Tokyo Verdy ini kerap membantu serangan yang dimotori oleh Witan Sulaeman dan dari dua kemenangan Indonesia, Arhan turut membantu proses terciptanya gol.

Hal inilah yang membuat Remko Bicentini membuat pengakuan bahwa Pratama Arhan adalah pemain yang bagus.

Dia mengakui skill yang dimiliki Pratama Arhan. Pertama soal lemparan super jauh yang berujung terciptanya gol Fachruddin Aryanto.

Gol itu terjadi kala pertemuan pertama Indonesia vs Curacao di stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.

BACA JUGA:Waw 2 Mantan Orang Dalam KPK Bela Ferdy Sambo, Kapolri: Saya Dibohongi

BACA JUGA:Telak! Kamaruddin Bilang Percuma Ferdy Sambo dan Putri Buka-bukaan di Persidangan: Ada Hukum Surga dan Neraka

Dia tak menyangka dengan postur tubuh Pratama Arhan yang tergolong kecil, dapat melakukan lemparan jauh layaknya pemain berkekuatan fisik mumpuni.

Selain itu, Remko Bicentini juga menilai Pratama Arhan sama bagusnya ketika menyerang.

Shin Tae-yong memplot pemain asal Blora, Jawa Tengah itu di posisi bek sayap kiri modern, dapat bertahan dan menyerang sama baiknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: