Ini Urutan Kedatangan Pemimpin Negara dan Tamu Undangan KTT G20 di Bali
Presiden Jokowi secara resmi membuka KTT G20, di The Apurva Kempinski Bali, Selasa 15 November 2022.-Humas Setkab/Rahmat-
BADUNG, DISWAY.ID-- Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 resmi dibuka Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di The Apurva Kempinski Bali, Kabupaten Badung, Bali, Selasa 15 November 2022.
Hampir seluruh kepala negara anggota G20 hadir secara langsung dalam perhelatan KTT G20. Tamu undangan resmi baik lembaga dunia dan lembaga terkait G20 hadir mengikuti ajang konferensi tersebut.
Presiden Jokowi saat membuka KTT G20 tak luput memberikan ucapan selamat datang di Indonesia kepada para pemimpin negara-negara tersebut.
BACA JUGA:Skandal Buku Merah Tito Menguap, Buku Hitam Sambo Bakal Diungkap
“Hari ini saya nyatakan KTT G20 dibuka. Selamat datang di Bali, selamat datang di Indonesia,” ujar Presiden membuka KTT.
Presiden menyampaikan, Indonesia merasa terhormat dapat memegang presidensi G20 di tahun 2022 ini.
“Merupakan kehormatan bagi Indonesia menjadi tuan rumah KTT G20,” ucapnya.
Sebelumnya, Presiden Jokowi yang terlihat mengenakan setelan jas berwarna gelap yang dipadu dengan dasi berwarna biru menyambut kedatangan para pemimpin negara G20 dan tamu undangan di The Apurva Kempinski Bali yang tiba sejak pukul 08.00 WITA.
BACA JUGA:Luna Maya Ditawar Rp 600 Juta Untuk 3 Hari Kencan ke Luar Negeri, Reaksinya Bukan Kaleng-Kaleng
Berikut urutan kedatangan para pemimpin negara G20 dan tamu undangan yang hadir di KTT G20:
1. Presiden Organisation for Economic Cooperation and Development (OECD) Mathias Cormann
2. Presiden Islamic Development Bank (IsDB) Muhammad Sulaiman Al Jasser
3. Ketua Financial Stability Board (FSB) Klaas Knot
4. Presiden Asian Development Bank (ADB) Masatsugu Asakawa
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: