Beredar Kabar Duka Fajar Sadboy Tewas Dalam Sebuah Kecelakaan di Jalan Tol? Cek Faktanya
Fajar Sadboy Dikabarkan Meninggal Kecelakaan-@fajjarsadboy-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Fajar Sadboy yang viral karena kegalauannya menjadi heboh pagi hari ini karena dikabarkan tewas kecelakaan.
Awalnya kabar Fajar Sadboy tewas kecelakaan disebarluaskan lewat video oleh pemilik akun TikTok bernama @afififafia.
Dalam video itu dijelaskan bahwa Fajar Sadboy meninggal dunia karena kecelakaan di jalan tol pada Selasa, 3 Januari 2023 dini hari WIB.
BACA JUGA:Fakta Menarik Fajar Sadboy, Jago Nyanyi dan Baca Quran Hingga Jawaban Lucu 'Anak Pertama'
"Selamat jalan Fajar Sadboy semoga tenang di alam Allah," tulis narasi video tersebut.
Kini mari kita telusuri, apakah kabar meninggalnya Fajar Sadboy benar kejadian atau hanya kabar yang salah.
Terbaru seorang wanit ayang diduga kakak kandung Fajar Sadboy secara tegas telah melakukan bantahan terhadap kabar tewas itu.
Wanita bernama Nova Labatjo secara jelas menyebutkan bahwa Fajar Sadboy masih dalam kondisi yang sehat walafiat.
BACA JUGA:Fakta Menarik Fajar Sadboy, Jago Nyanyi dan Baca Quran Hingga Jawaban Lucu 'Anak Pertama'
"Alhamdulillah Fajar masih sehat walafiat," tutur Nova di kolom komentar.
Selain itu ada seorang netizen yang juga mengaku sebagai tetangga dekat rumah Fajar Sadboy.
Sebagai tetangga, netizen itu menuturkan bahwa ia sama sekali tidak mendengar adanya kabar Fajar telah wafat.
"Gw yang tetangga aja gak tahu kalau Fajar kecelakaan," papar netter.
BACA JUGA:Siapa Fajar Sadboy, Remaja Gorontalo Pandai Alquran yang Pernah Putus Sekolah karena Cinta
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: