Viral Kisah Remaja Dicibir Ribuan Netizen Gegara Sebut Tas Chales & Keith Merek Mewah, Endingnya Makjleb!

Viral Kisah Remaja Dicibir Ribuan Netizen Gegara Sebut Tas Chales & Keith Merek Mewah, Endingnya Makjleb!

Viral kisah remaja Singapura dibuli gegara menganggap tas Charles & Keith bukanlah tas merek mewah.-Foto/Kolase dari TikTok@zohtaco-

Setahun kemudian, dia bersama saudara-saudaranya menyusul sang ayah.

Undangan Charles & Keith untuk Zoe dan Ayahnya

Zoe mendapatkan pujian dan dukungan warganet karena bisa menghadapi komentar buruk secara dewasa.

Video klarifikasi tersebut, tak hanya menyentuh perasaan tetapi juga memukau penonton.

Siapa sangka, unggahan Zoe itupun langsung mendapat respons dari akun resmi Charles & Keith.

Perusahaan bahkan mengundang Zoe dan ayahnya makan siang bersama pendiri perusahaan dan berkesempatan untuk tur di kantor pusat Charles & Keith di Singapura.


Tak disangka, usai dicibir ribuan publik, Zoe dan ayahnya justru mendapat undangan istimewa oleh perusahaan Charles & Keith-Foto/Tangkapan Layar/Instagram./zoeaaleah-

Melalui unggahan di akun Instagram miliknya, @zoeaaleah, Zoe membagikan momen kunjungan bersama ayahnya dengan berpose di depan kantor Charles & Keith.

Zoe mengungkapkan rasa terima kasih karena bisa mendapatkan kesempatan tur kantor Charles & Keith.

Bahkan, Zoe juga memakai sepatu satin hitam keluaran Charles & Keith, seperti yang ia tulis di bagian keterangan foto.

Warganet mendesak Charles & Keith untuk mensponsori tas atau berkolaborasi dengannya. Namun perusahaan tidak memberikan tanggapan.

Charles & Keith sendiri didirikan oleh Charles Wong dan Keith Wong, dua bersaudara pada 1996. Mereka mempelajari bisnis dengan bekerja di toko sepatu milik ibu mereka di Ang Mo Kio.

Kemudian, Charles & Keith mulai mengembangkan bisnisnya ke luar negeri dengan membuka gerai di beberapa negara termasuk di Indonesia.

Produk-produk unggulan dari Charles & Keith adalah seperti sepatu, tas, kacamata, dompet hingga ragam aksesorisnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: