Jadwal Tayang Sweet Home Season 2, Song Kang Kembali dengan Berlumur Darah
Jadwal tayang Sweet Home season 2-Instagram/ @netflixkr-Instagram/ @netflixkr
JAKARTA, DISWAY.ID - Setelah penantian panjang, kelanjutan serial Netflix Sweet Home akhirnya telah dikonfirmasi akan hadir pada tahun ini.
Drama Korea horor apokaliptik ini tayang perdana pada 2020 lalu, yang langsung menyita perhatian, hingga berhasil menjadi tayangan populer.
Diadaptasi dari webtoon berjudul sama karya Kim Carnby dan Hwang Young Chan, drama ini berkisah tentang siswa sekolah menengah penyendiri bernama Cha Hyun Soo, yang diperankan oleh Song Kang, yang pindah ke apartemen baru bernama Green Home.
Namun, tanpa diketahui sebelumnya, ia bersama para penghuni Green Home lainnya kemudian mendapati diri mereka terjebak ketika monster mulai muncul di antara manusia.
Bersama-sama, mereka melawan makhluk haus darah ini dan mencoba menyelamatkan hidup masing-masing.
Sweet Home memiliki basis penggemar yang besar sejak dirilis perdana di Netflix.
Dengan akhir yang menggantung, membuat banyak penggemar meminta musim kedua dari drama mendebarkan ini.
Jadwal Tayang Sweet Home Season 2
Belum lama ini, Netflix Korea mengumumkan beberapa tayangan terbaru mereka yang akan tayang di tahun ini, melalui Instagram resminya di @netflixkr.
Sweet Home season 2 menjadi salah satu tayangan yang dikonfirmasi akan hadir.
Song Kang, Lee Si Young, Lee Jin Wook, Park Gyu Young, Go Min Si, dan lainnya kembali untuk musim kedua.
Sebelumnya, pada 17 Januari lalu, platform streaming Netflix mengungkapkan bahwa Sweet Home season 2 yang telah lama ditunggu-tunggu akan tayang perdana secara global pada kuartal keempat tahun 2023.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: