Asyik! Harga BBM Terbaru Resmi Turun Lagi 700-1.800 per Liter Per 8 April 2023, Kementerian ESDM Waspadai Stok BBM Sepanjang Ruas Tol
Harga BBM terbaru turun lagi. Harga Pertamax Green 92, Shell V-Power, BP Ultimate dan Revvo 95 selisih tipis-Foto/Istimewa-
"PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga BBM Umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis BBM Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui SPBU," terang Pertamina dari laman resminya, dikutip 1 April 2023.
Sementara harga BBM terbaru untuk Pertamax masih menggunakan harga pada periode sebelumnya, yakni Rp 13.550 per liter sejak per 1 Maret 2023.
Untuk harga BBM subsidi Pertalite dan Bio Solar hingga saat ini juga belum ada penyesuaian sejak per 3 September 2022.
Dengan kata lain, harga Pertalite masih stabil di level Rp 10.000 per liter dan harga Solar dijual Rp 6.800 per liter.
BACA JUGA:Ratusan Karang Bunga Hiasi Rumah Wakapolri, Termasuk dari Jokowi dan Keluarga
Kementerian ESDM Waspadai Stok BBM Sepanjang Ruas Tol
Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Tutuka Ariadji telah meninjau langsung kesiapan Pertamina jelang arus mudik Lebaran 2023.
Ia langsung terjun menyusur stok BBM di sepanjang ruas tol Trans Jawa, salah satunya di SPBU KM 57A, SPBU Pertashop, dan SPBU KM 379A Grinsing.
Tutuka menyebut Pertamina telah mempersiapkan pasokan BBM seara baik.
Ia berharap pasokan BBM di sepanjang ruas Tol berjalan sesuai prediksinya.
BACA JUGA:Cek Prakiraan Cuaca se-Jabodetabek Hari Ini, Sabtu 8 April 2023
"Berdasarkan peninjauan di lapangan, secara umum Pertamina telah mempersiapkan pasokan BBM secara baik.
"Semoga semua berjalan sesuai prediksi dan kalau tidak harus ada cara lain ada pasokan BBM tidak terganggu," jelasnya, Jumat 7 April 2023.
Menurut Tutuka, Pertamina telah melakukan antisipasi terkait pola arus mudik Lebaran 2023 maupun arus balik.
Katanya, periode arus mudik tahun jauh lebih berbeda, kebutuhan masyarakat sangat tinggi karena waktu libur Lebaran tahun ini relatif panjang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: