140 Relawan Jokowi Gelar Deklarasi Nasional, Dukung Ganjar Pranowo Jadi Bacapres

140 Relawan Jokowi Gelar Deklarasi Nasional, Dukung Ganjar Pranowo Jadi Bacapres

Ketua Pelaksana Deklarasi Nasional, Teddy Wibinasa bersama jajaran relawan Jokowi lainnya. -Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, DISWAY. ID - Relawan Jokowi menggelar deklarasi nasional dukung Ganjar Pranowo sebagai bakal calon presiden di Pemilu 2024 mendatang. 

Acara yang diikuti sebanyak 140 relawan Jokowi ini dilaksanakan di Basket Hall Senayan, GBK, Jakarta Pusat, Sabtu, 3 Juni 2023.

Ketua Pelaksana Deklarasi Nasional Relawan Jokowi, Teddy Wibisana menyebutkan bahwa acara deklarasi nasional itu dilakukan untuk menjawab soal sikap maupun dukungannya di Pemilu 2024 nanti. 

BACA JUGA:Ribuan Relawan Jokowi Akan Deklarasi Dukungan ke Ganjar Pranowo Besok

"Gagasan acara ini adalah untuk memberikan sebuah jawaban yang pasti pada relawan-relawan pendukung Jokowi," ujar Teddy Wibisana saat konferensi pers. 

"Selama ini masih terjadi kemungkinan, kemungkinan mau kemana, maka kita tegaskan di sini bahwa relawan Jokowi dukung Ganjar," lanjutnya. 

BACA JUGA:Organisasi Relawan Jokowi-Gibran Deklarasi Dukung Prabowo Subianto

Lebih lanjut, Teddy mengatakan bahwa dukungan ini dilakukan lantaran pihaknya sudah melihat tanda-tanda dari Presiden Joko Widodo yang menunjukan bahwa Ganjar Pranowo akan menjadi Presiden RI selanjutnya. 

"Jadi simbol-simbol yang diberikan pak Jokowi terhadap siapa nanti penerusnya itu sebenarnya udah jelas, cuman kan masih ada yang, tapi kita sudah bulat tekad bahwa kita mendeklarasikan untuk mendukung Ganjar Pranowo," kata Teddy kepada media. 

BACA JUGA:Ganjar Pranowo 'Manut' Perintah Megawati: Awas Kamu Nggak Ngomong Sebagai Petugas Partai!

"Makanya tema acara ini adalah Relawan Jokowi Dukung Ganjar Pranowo. Saya kita itu inti tema besar dari acara ini," sambungnya. 

Diketahui, acara deklarasi nasional tersebut diikuti sekitar 7.000 orang dari berbagai daerah. Nantinya, mereka akan melakukan dialog langsung dengan Gubernur Jawa tengah itu karena dikabarkan akan datang. 

"Mungkin nanti kita akan berdialog, tapi intinya adalah, apa yang kita kumpulkan sekarang adalah sebenarnya relawan-relawan Jokowi yang juga secara sukarela bergabung bersama-sama kita," ucap Teddy. 

"Jadi ini nggak ada upaya-upaya melakukan paksaan atau apapun, tapi mereka memang ingin bersama-sama kita mendukung Ganjar Pranowo gitu," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: