Paket Hemat! MU Jual Maguire dan Sanco dengan Harga Murah Banget!

Paket Hemat! MU Jual Maguire dan Sanco dengan Harga Murah Banget!

Harry Maguire dan Jodan Sanco masuk daftar jual pemain Manchester United musim panas ini-Harry Maguire-Twitter

JAKARTA, DISWAY.ID - Manchester United memastikan dua pemain bintangnya yakni Harry Maguire dan Jadon Sancho masuk dalam daftar jual pada bursa transfer musim panas ini.

Duo inggris itu dikabarkan sudah tak lagi masuk dalam rencana manajer Erik ten Hag untuk musim depan.

Demi memuluskan misi penjualan dua pemain tersebut, Manchester United disebut telah membuat satu paket transfer yang mungkin harganya relatif terjangkau,

BACA JUGA:Duh! Tawaran Ketiga Manchester United untuk Mason Mount Kembali Ditolak Chelsea

Menurut The Sun, Maguire tersedia di angka £40 juta. Nominal itu setengahnya dari yang dibayarkan Man United ketika membuat rekor transfer bek dengan memboyongnya dari Leicester City.

Sementara, Sancho dibanderol £45 juta. Sejak diangkut Man United dari Borussia Dortmund senilai £70 juta, permainan winger Inggris itu jauh dari harapan.

Jadi, paket transfer Maguire-Sancho mencapai £85 juta, jumlah yang sepertinya masih terlalu besar untuk dua pemain yang terbilang minim kontribusi buat tim.

BACA JUGA:Sheikh Jassim Terdepan, Dipercaya Jadi Pemilik Baru Manchester United: Sudah Semakin Dekat!

Musim lalu, Maguire hanya mencatatkan 16 penampilan. Dia tergeser dari tim inti oleh duet Raphael Varane-Lisandro Martinez yang lebih dikedepankan oleh ten Hag.

Adapun Sancho, menghimpun 26 penampilan dengan 'hanya' mencetak enam gol. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads