Bikin Geleng Kepala, 2 Pelaku Jambret Ponsel Tetangga di Tambora Ngaku Baru Pertama Kali Beraksi
Dua pria pelaku jambret ponsel tetangga di Tambora mengaku pertama kali beraksi-Foto/Dok/Andrew-
JAKARTA, DISWAY.ID - Dua pelaku jambret ponsel milik tetangga berinisial HH alias Iwan (33) dan AAM (26), yang ditangkap Polisi di Tambora, Jakarta Barat, mengaku baru pertama kali beraksi.
Seperti diberitakan Disway.id sebelumnya, aksi Iwan dan AAM yang rampas ponsel milik tetangganya terjadi di Jalan Sawah Lio, Tambora, Jakarta Barat, Minggu 24 September 2023.
Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama menyebut, dua pelaku jambret ponsel tetangganya itu baru pertama kali beraksi.
"Berdasarkan pengakuan kedua pelaku, ini kali pertama mereka melakukan penjambretan," ujar Putra dalam keterangannya, Senin 25 September 2023.
BACA JUGA:Kecelakaan Akibat Lawan Arus Kembali Terjadi, Korban Meninggal Dunia di Marunda
Ia menambahkan, alasan dua pelaku jambret ponsel tetangganya untuk kebutuhan hidup.
Mereka berdua berniat merampas ponsel lalu menjualnya, lalu hasilnya untuk membeli makan.
"Dengan motif hasil penjambretan akan dijual, kemudian uangnya akan dipergunakan untuk makan dan keperluan hidup sehari-hari," ujarnya.
Putra mengataka aksi jambret yang dilakukan kedua pelaku terjadi ketika korban tengah berjalan sambil telepon.
Pelaku yang sudah menjadikan korban sebagai target langsung mendekat dan merampas ponsel seharga Rp 2,5 juta milik Wawan.
"Saat melintas di Jalan Sawah Lio, mereka melihat calon korban yang tengah berjalan sambil menggunakan ponsel. Tanpa ragu, kedua pelaku segera melancarkan aksi mereka," ujarnya.
BACA JUGA:Hendak Melaut, Nelayan Temukan Sapi Hidup Mengapung di Peraian Kalibaru
Kaget dengan aksi kedua pelaku, korban pun berteriak dan mengundang perhatian warga.
Polisi yang tengah berjaga di Pospol Jembatan Lima, pun bergegas mengejar pelaku dan terjadi aksi kejar-kejaran antara warga dan polisi dengan pelaku seperti di tayangan film laga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: