Prediksi Manchester United vs Crystal Palace: Setan Merah Kejar Kemenangan Ketiga!

Prediksi Manchester United vs Crystal Palace: Setan Merah Kejar Kemenangan Ketiga!

Manchester United Menang Telak 3-0 dari Crystal Palace di Piala Liga Inggris-Istimewa-@manchesterunited

JAKARTA, DISWAY.ID - Laga pekan tujuh Liga Premier Inggris 2023-2024 bakal mempertemukan Manchester United vs Crystal Palace pada Sabtu 30 September 2023 malam pukul 21.00 WIB.

Pertemuan kedua tim menjadi laga ulang pada pertandingan ini, jika sebelumnya bermain di Piala Liga Inggris (Carabao Cup), kali ini di Premier League. 

Ya, dalam laga itu, Manchester United sukses memenang besar dari Crystal Palace dengan skor telak 3-0.

Gol kemenangan Manchester United masing-masing dicetak oleh, Alejandro Garnacho 21', Casemiro 27', Anthony martial 55'.

BACA JUGA:Klasemen Sementara Perolehan Medali Asian Games 2022/2023: Indonesia Tersingkir dari 10 Besar hingga Lalu Muhammad Zohri Tembus Semifinal

Pada pekan sebelumnya, Manchester United juga sukses meraih kemenangan tipis 1-0 atas Burnley pada pekan enam Liga Premier Inggris.

Dengan hasil positif pada laga putaran ketiga Carabao Cup, tentu akan menjadi bekal Manchester United untuk kembali meraih kemenangan.

Selain itu kehadiran Mason Mount, Sofyan Ambrabat dan Hannibal Mejbri telah membawa warna tersendiri bagi permainan Manchester United.

BACA JUGA:Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang 2023, Jorge Martin Tercepat, Marquez Ketujuh

Rotasi yang dilakukan oleh Erik Ten Hag berbuah manis dengan menghasilkan dua kemenangan beruntun.

"Kami mempersiapkan diri dengan baik; kami memegang kendali penuh jadi jika ada transfer," kata Erik Ten Hag

"Kami perlu menjaga skuad tetap kompetitif karena ini akan menjadi musim yang sulit dengan banyak pertandingan yang harus dijalani," sambungnya.

Manchester United kini memiliki pemain yang diharapkan bisa menjadi solusi bagi permasalahan skuad berjuluk Setan Merah belakangan ini.

Pemain baru Sofyan Amrabat yang sukses tampil apik sebagai bek sayap kiri pada laga terakhir yang berhasil dimenangkan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads