J-Hope Batal Jadi Host Kompetisi Masak Militer, Tak Diizinkan Menhan Korea, Kenapa?
J-Hope BTS batal jadi MC kompetisi militer, tak diizinkan Menhan Korea-Instagram/ @uarmyhope-Instagram/ @uarmyhope
JAKARTA, DISWAY.ID - Sebelumnya, J-Hope (Jung Hoseok) yang saat ini menjabat sebagai instruktur di Pusat Pelatihan Dasar Divisi Infanteri ke-36, akan berpartisipasi sebagai co-host untuk kompetisi memasak.
Namun, Menteri Pertahanan Korea menghentikan rencana itu.
J-Hope BTS sebelumnya dikabarkan menjadi pembawa acara Kompetisi Memasak Militer Internasional.
Berita ini dilaporkan oleh Yonhap News berdasarkan informasi yang dikonfirmasi dengan Kementerian Pertahanan Nasional.
Berikut informasi selengkapnya.
BACA JUGA:J-Hope BTS Dikabarkan Bakal Jalani Wamil Pada 18 April 2023
J-Hope BTS Batal Jadi Host Kompetisi Memasak Militer
Peran J-Hope BTS sebagai pembawa acara "2023 International Military Cooking Competition" telah dibatalkan.
Menteri Pertahanan Nasional Korea, Shin Won Sik menghadiri pertemuan Panitia Khusus Anggaran dan Penyelesaian Majelis Nasional pada tanggal 7 November.
Dalam pertemuan itu dia mengungkapkan bahwa J-Hope disebut sebagai pembawa acara Kompetisi Memasak Militer Internasional, kemudian dibatalkan.
Hal tersebut dilakukan agar selebritas tidak diberikan tugas tambahan sehingga mereka bisa fokus pada dinas militernya.
Menteri Shin Won-sik mengatakan dalam rapat Komite Khusus Penyelesaian Anggaran Majelis Nasional pada 7 November bahwa dia menginstruksikan untuk tidak memberikan tugas di luar dinas militer kepada tentara selebritas.
BACA JUGA:V BTS dan Jennie Blackpink Kepergok Bergandengan Tangan di Paris, Kencan?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: