Momen Keakraban Gibran dan Alam Ganjar Saat Debat Capres 2024 Tahap Pertama

Momen Keakraban Gibran dan Alam Ganjar Saat Debat Capres 2024 Tahap Pertama

Momen keakraban antara Gibran Rakabuming Raka dan Alam Ganjar Saat Debat Pemilu 2024-Intan Afrida Rafni-

JAKARTA, DISWAY.ID - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka menunjukan keakrabannya dengan putra semata wayangnya dari calon presiden (capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo, yaitu Muhammad Zinedine Alam Ganjar atau Alam Ganjar.

Keakraban antara Gibran dengan Alam Ganjar tertangkap kamera saat tengah jeda antara segmen 4 dan 5.

Keduanya tampak saling berbincang dan membicarakan sesuatu yang tidak diketahui oleh kamera.

BACA JUGA:Anies Janji Bikin Pelayanan 'Hotline Paris' yang Sediakan Pengacara Gratis Bagi Masyarakat

Berdasarkan tangkapan kamera, Gibran yang menggunakan kemeja lengan panjang bewarna biru langit dan bawahan celana panjang warna hitam itu tampak Sedang menunjukan kepalanya untuk mendengarkan suara Alam Ganjar.

Saat itu memang suasananya di lokasi sangat ramai sehingga membuat siapapun yang tengah berbicara pasti terdengar samar, termasuk perbincangan mereka berdua.

Sedangkan percakapan tersebut dimulai saat Alam Ganjar tengah berdiri didekat pintu keluar tapi tidak lama kemudian, tampak Gibran mendatangi lokasi putra dari capres Ganjar.

Kemudian mereka pun saling berbicara dan diakhiri dengan salaman antara satu sama lain.

Diketahui, KPU baru saja menyelesaikan acaranya, yaitu debat Pemilu 2024 tahap pertama di Kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa, 12 Desember 2023.

BACA JUGA:Ganjar Pranowo Soroti Penyampaian Aspirasi Tapi Berurusan dengan Aparat

Tema yang diusung pada debat pertama, yaitu tentang pemerintahan, hukum, HAM, pemberantasan korupsi, penguatan demokrasi, peningkatan pelayanan publik, dan kerukunan warga.

Debat tahap pertama dengan tema tersebut ditujukan langsung untuk para capres dari masing-masing pasangan calon, yakni Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: