Imbas Kampanye Prabowo-Gibran, Penumpang Menumpuk di Stasiun MRT
Kampanye Prabowo Gibran-Massa memenuhi stasiun MRT Dukuh Atas-Ayu Novita
JAKARTA, DISWAY.ID - Penumpukan penumpang di stasiun MRT (Mass Rapid Transit) Dukuh Atas BNI.
Kondisi ini terjadi karena massa yang akan datang ke kampanye akbar Prabowo Gibran.
Penumpukan ini akibat adanya kampanye akbar dari Paslon 02 Prabowo-Gibran yang dilaksanakan di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), pada Sabtu, 10 Februari 2024.
Dari pantauan Disway, adanya penumpukan mulai dari gate in area stasiun sampai ke peron stasiun arah Lebak Bulus.
BACA JUGA:Anak-Anak Ikut Kampanye AMIN, Ini Kata Warga Depok
Mereka menilai, menggunakan moda transportasi MRT dinilai lebih efektif dan efisien
"Pakai MRT biar ga macet sih, lebih efektif dan efisien," kata Shanti warga Depok.
Tak hanya itu, biaya yang murah menjadi faktor para pendukung paslon 02 menggunakan MRT.
Tiket MRT dibanderol mulai dari harga sebesar Rp 3.000 hingga Rp 14.000.
"Murah juga soalnya," ujar Zen (28) , dari Bekasi.
BACA JUGA:Kebangetan, Sampah Berserakan di GBK saat Kampanye Akbar Prabowo-Gibran
Zen, yang datang bersama rombongan mengaku menggunakan MRT lebih cepat dan mudah dijangkau.
Humas TMC Polda Metro Jaya di akun media sosial X sudah memberikan imbauan update tiap menit.
Polisi mengimbau masyarakat mengindari area JIS dan GBK hingga pukul 21.00.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: