Kesaksian Rekan Korban Tewas Kebakaran Hotel Tangsel: Dia Baru Tunangan dan Berprilaku Beda Sebelum Kejadian

Kesaksian Rekan Korban Tewas Kebakaran Hotel Tangsel: Dia Baru Tunangan dan Berprilaku Beda Sebelum Kejadian

Salah satu korban kebakaran Hotel All Nite & Day merupakan sekuriti penginapan yang baru saja tunangan.-Rafi Adhi Pratama-

TANGSEL, DISWAY.ID - Salah satu korban kebakaran Hotel All Nite & Day merupakan sekuriti penginapan yang baru saja tunangan.

Rekan korban sesama sekuriti, Bintang Fernande mengatakan korban bernama Oki itu baru saja tunangan dengan kekasihnya.

"Dia baru saja tunangan," katanya kepada Disway.Id, Sabtu 8 Juni 2024.

BACA JUGA:Unik! PO Travelink Siap Luncurkan Coaster Bus Terbarunya, Punya Kapasitas 28 Kursi Penumpang

BACA JUGA:Nobel Caltech

Dia juga menceritakan, Oki hari ini berprilaku tidak seperti biasanya.

"Sebelum kejadian hari ini dia diam saja, biasanya ceria suka ngobrol. Baru tadi pagi saya ngobrol sama dia," tuturnya.

Diketahui, kebakaran terjadi di sebuah hotel kawasan Alam Sutera, Tangerang Selatan hari ini 8 Juni.

BACA JUGA:Muncul Suroto Saksi yang Dengar Vina Minta Tolong Sebelum Tewas, Susno Duadji Percaya: Ini Bisa Berbalik 180 Derajat

BACA JUGA:Gelombang Badai La Nina Tak Akan Lama Lagi Hantam Indonesia, Intip Jadwal Lengkapnya

Dikutip dari akun Instagram Damkar Tangerang Selatan @damkartangselofficial. Tampak kejadian terjadi sekitar pukul 15.40 WIB.

"Izin melaporkan kejadian kebakaran hari Sabtu 8 Juni 2024, terima laporan jam 15.40 WIB," tulis keterangan dalam caption tersebut.

"Lokasi kejadian Jalan Alam Utama, Town Center, Alam Sutera," lanjut keterangannya.

BACA JUGA:Hasto Kristiyanto Ungkap Makna Pertunjukan Wayang dalam Peringatan Bulan Bung Karno di Sekolah Partai PDIP

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: