Tak Tanggapi Kabar KIM Ajukan RK sebagai Cagub Jakarta, Anies Pilih Bahas Kampung Bayam

Tak Tanggapi Kabar KIM Ajukan RK sebagai Cagub Jakarta, Anies Pilih Bahas Kampung Bayam

Bakal calon gubernur Jakarta Anies Baswedan bertemu warga.-Fajar Ilman-

JAKARTA, DISWAY.ID - Presiden RI Joko Widodo telah mengadakan pertemuan penting dengan para ketua umum partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM) di Jakarta.

Pertemuan tersebut disebut untuk membahas langkah strategis menjelang Pilgub DKI Jakarta. 

Dalam pertemuan itu, Jokowi dikabarkan mengusulkan nama Ridwan Kamil sebagai calon gubernur Jakarta pada Pilkada 2024 nanti.

Menanggapi itu, Mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengatakan jika hal itu merupakan hal yang wajar.

BACA JUGA:Anies Baswedan Rayakan Idul Adha dengan Keluarga di Lebak Bulus, Ini Pesannya

"Saya tidak memiliki tanggapan khusus karena itu adalah bagian dari proses politik yang wajar dilakukan di semua tempat," katanya kepada wartawan, Senin 17 Juni 2024.

Lebih lanjut Anies menegaskan bahwa fokus utamanya bukanlah politik, tetapi perhatian khusus terhadap rakyat, terutama yang berada dalam kondisi rentan seperti kampung bayam.

"Bagi kami yang penting adalah perhatian khusus terhadap rakyat Jakarta, terutama yang berada dalam kondisi yang lebih rentan. Fokus saya bukan pada politik itu sendiri, melainkan pada kesejahteraan mereka seperti warga kampung bayam dan kampung-kampung padat," tegasnya.

Anies menegaskan bahwa Jakarta harus menjadi kota yang inklusif, mementingkan kepentingan semua lapisan masyarakat, bukan hanya yang sudah makmur. 

BACA JUGA:Wapres Bersyukur Banyak Masyarakat Non Muslim Ikut Berkurban di Masjid Istiqlal

"Padahal, kota ini, adalah kota untuk semua. bukan hanya kota untuk yang sudah makmur. tapi kota untuk mereka mereka yang ingin makmur," tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: