Simak Cara Daftar PPDB Jabar 2024 Tahap 2 untuk Jenjang SMA/SMK

Simak Cara Daftar PPDB Jabar 2024 Tahap 2 untuk Jenjang SMA/SMK

PPDB Jabar 2024 Tahap 2 dimulai 24-28 Juni.--PPDB Disdik Jabar 2024

JAKARTA, DISWAY.ID - Sebentar lagi pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru Jawa Barat (PPDB Jabar) 2024 tahap 2 akan segera dibuka pada 24 Juni 2024.

Pendaftaran PPDB Jabar 2024 tahap 2 ini berlangsung untuk calon peserta didik baru (CPDB) yang akan mendaftar SMA/SMK.

PPDB Jabar 2024 tahap 2 ini akan dibuka dengan jalur yang berbeda-beda, untuk jenjang SMA terbuka untuk jalur afirmasi PDBK (Peserta Didik Berkebutuhan Khusus), Jalur Perpindahan Tugas Orangtua/Wali/Anak Guru, dan Jalur Prestasi.

BACA JUGA:Simak Ketentuan Daftar Ulang PPDB Jabar Tahap 1 yang Wajib Diketahui Calon Siswa, Tutup 21 Juni 2024!

Sedangkan untuk jenjang SMK, akan terbuka jalur PDBK (Disabilitas dan CIBI), Jalur Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali/Anak Guru, dan Jalur Prestasi.

Untuk ini, berikut hal-hal yang perlu diperhatikan selama proses pendaftaran PPDB Jabar 2024 tahap 2.

Cara Daftar PPDB Jabar 2024 Tahap 2

Pendaftara dapat dilakukan orangtua/wali/CPDB melalui website resmi di link berikut ini.

  • https://ppdb.jabarprov.go.id/

Patikan juga pendaftar telah menyiapkan semua berkas yang menjadi persyaratan PPDB. Adapun langkah pendaftar sebagai berikut:

BACA JUGA:Simak Link dan Cara Cek Pengumuman PPDB Jatim 2024 Tahap 2 Hari ini Kamis 20 Juni

  • Kunjungi website Siap PPDB Online Provinsi Jawa Barat di link https://ppdb.jabarprov.go.id/
  • Kemudian pilih salah satu jalur pendaftaran
    • SMA: Prestasi Nilai Rapor dan Kejuaraan, Afirmasi (KETM) dan Afirmasi Anak Berkebutuhan Khusus, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali/Anak Guru, Zonasi.
    • SMK: Afirmasi (KETM) dan PDBK (Peserta Didik Berkebutuhan Khusus), Prioritas Terdekat, Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali/Anak Guru, Prestasi Nilai Rapor dan Prestasi Kejuaraan.
  • Setelah itu klik menu "Alur PPDB", nantinya akan tampil halaman berisi penjelasan dari alur pelaksanaan PPDB sesuai dengan jalur yang dipilih.
  • Selanjutnya pilih menu "Waktu Pendaftaran", halaman ini akan berisi jadwal pelaksanaan PPDB di Jawa BArat tahun ajaran 2024/2025
  • Lihat lokasi Sekolah, lalu klik "Wilayah PPDB"
  • Setelah itu pilih "Pendaftaran" dan siapkan semua dokumen persyaratan. Selesai.

BACA JUGA:7 Calon Siswa Boleh Daftar Jalur Afirmasi PPDB Jakarta 2024 yang Dibuka Hari Ini, Siapa Saja?

Jadwal PPDB Jabar 2024 Tahap 2 SMA/SMK

Berikut jadwal lengkap PPDB Jabar 2024 Tahap 2 yang akan mulai dilaksanakan 24 Juni 2024.

  • Pendaftaran PPDB Jabar 2024 Tahap 2: 24-28 Juni 2024
  • Masa sanggah verifikasi: 24-28 Juni 2024
  • Tes minat dan bakat, program bidang keahlian (SMK) dan Uji Kompetensi Prestasi Kejuaraan (SMA): 1-2 Juli 2024
  • Rapat Dewan Guru Penetapan Hasil Seleksi PPDB Tahap 2: 3-4 Juli 2024
  • Pengumuman PPDB Jabar 2024 Tahap 2: 5 Juli 2024
  • Daftar ulang PPDB Jabar 2024 Tahap 2: 8-9 Juli 2024
  • Masa pengenalan lingkungan sekolah (MPLS): 15-17 Juli 2024
  • Tahun ajaran baru 2024/2025: 15 Juli 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: