Real Madrid Ajukan Tawaran Baru untuk Leny Yoro, Pukulan Telak Bagi Manchester United
Real Madrid Ajukan Tawaran Baru untuk Leny Yoro, Pukulan Telak Bagi Manchester United-lenyyoro/Instagram-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Real Madrid mengajukan tawaran baru untuk bek Lille Leny Yoro, Manchester United mendapat pukulan telak dari juara Liga Champions itu.
Jurnalis sepak bola Prancis Fabrice Hawkins melaporkan bahwa Real Madrid akan segera mengajukan tawaran baru, meningkatkan tawaran mereka yang sebelumnya ditolak sebesar 20 juta euro ditambah 10 juta euro dalam bentuk bonus.
Hawkins menambahkan bahwa Leny Yoro telah menjelaskan, bahwa ia ingin bergabung dengan Real Madrid daripada Manchester United, dan telah memberikan prioritasnya kepada juara Eropa tersebut.
BACA JUGA:Jurgen Klopp dan Pep Guardiola Digadang Tempati Kursi Gareth Southgate
BACA JUGA:Indra Sjafri Ungkap Alasan Coret Nama Ji Da-bin dari Line-up Piala AFF U-19
Real Madrid dan Manchester United tengah bersaing memperebutkan Leny Yoro, pemain berusia 18 tahun yang bersinar bersama Lille di Ligue 1 musim lalu.
Leny Yoro telah bermain sebanyak 44 pertandingan di semua kompetisi dan menarik perhatian banyak klub, termasuk Real Madrid dan Manchester United.
Sebelumnya Manchester United telah menerima tawaran cukup besar untuk Leny Yoro minggu lalu, diyakini melebihi €60 juta.
Real Madrid juga mengajukan tawaran yang jauh lebih kecil, yakni sekitar 30 juta euro secara total, yang kemudian ditolak oleh Lille.
Telah banyak dilaporkan bahwa Leny Yoro lebih suka bergabung dengan Real Madrid, tetapi Lille mencoba mendorong bek tersebut untuk pindah ke Manchester United karena mereka akan menerima lebih banyak uang dari tim Inggris tersebut.
BACA JUGA:Jadwal Siaran Langsung Piala AFF U-19, Timnas Indonesia Kapan Main
BACA JUGA:Resmi Berseragam Real Madrid, Kylian Mbappe: Ibu Saya Menangis
PSG juga berminat pada Leny Yoro, yang kontraknya akan habis tahun depan, Manchester United dan Real Madrid yang telah mengajukan penawaran resmi untuk remaja tersebut.
Fabrizio Romano mengungkapkan, Leny Yoro akan memutuskan masa depannya dalam beberapa hari ke depan dan pemainlah yang akan menentukan,” kata Romano di Playback.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: