Viral di Medsos, Selebgram Anastasia Noor di KDRT Mantan Suami di Depan Anak
Viral selebgram Anastasia Noor Widiastuti di KDRT mantan suami.--Instagramnya @anastasiabayaa
Dalam unggahan itu, ia menyebut pernah mendapatkan perlakuan kasar dari sang suami saat dirinya sedang hamil 7 bulan.
"Sudah lupakah kekerasan fisik dan verbal bertubi-tubi selama ini. Bahkan saat hamil 7 bulan tidak ada belas kasih sedikitpun untuk anak yatim piatu seperti saya,” tulisnya.
Mirisnya, penganiayaan yang dilakukan mantan suaminya sering kali dilakukan di hadapan anaknya.
"Memaki seorang ibu di depan anaknya sendiri, seorang ibu berjuang pertahankan rumah tangga di depan anak-anaknya agar punya keluarga utuh. Tapi apa? Malah semakin diinjak" sambungnya.
Sementara itu, banyak warganet geram atas tindakan kekerasan yang dilakukan mantan suami Anastasia Noor.
"Harus penjara ga si suami model bgini,ga sanggup liatnya kak baya" tulis akun Instagram @wula****
"Mau nyusul si armor teledor dia" tulis @didi***
"@kpai_official tolong KPAI ini ada ibu korban KDRT suami di depan anak. Sangat tidak layak dan meresahkan. Merusak mental anak. Tolong dibantu anaknya di pisahin sama Ibunya. Terima kasih KPAI yang baik hati." tulis @adel****
"Kak baya kuat !!!! Allah gak tidur, yakin alaric nanti pasti bakal balik ke kak baya" tulis @all****
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: