Terekam CCTV! Pelaku Buang Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakut Dibantu Pria Jaket Merah, Ngaku Bawa Ikan Tuna

Terekam CCTV! Pelaku Buang Mayat Wanita Tanpa Kepala di Jakut Dibantu Pria Jaket Merah, Ngaku Bawa Ikan Tuna

Terekam kamera CCTV detik-detik pelaku buang mayat wanita tanpa kepala di Dermaga Muara Baru, Jakarta Utara. --Tangkapan Layar

JAKARTA, DISWAY.ID -- Detik-detik pelaku mutilasi buang mayat wanita tanpa kepala di Dermaga Pelabuhan Muara Baru, Jalan Tuna, Penjaringan, Jakarta Utara terekam kamera CCTV.

Tak sendiri, pelaku Fauzan Fahmi (43) dibantu dengan pria berjaket merah.

Dalam rekaman yang beredar, pelaku membawa mayat wanita tanpa kepala dari dari rumahnya dengan dibungkus tebal.

BACA JUGA:Kronologi Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala di Muara Baru, Sempat Dikira Sampah

BACA JUGA:Pelaku Pemenggal Kepala Wanita yang Mayatnya Ditemukan di Jakarta Utara Diringkus, Begini Tampangnya

Pria berjaket merah tampak membantu Fauzan melancarkan aksinya dengan membawa bungkusan dengan gerobak.

Sementara, dalam rekaman lain yang terpasang di area pasar, pelaku memindahkan korban ke mobil bak terbuka.

Di sana, Fauzan terlihat meminta bantuan orang untuk memindahkan bungkusan berisi mayat mutilasi dari gerobak ke atas mobil bak.

Dari rekaman itu, mayat wanita tersebut terakhir kali terlihat sebelum ditemukan di Dermaga Pelabuhan Muara Baru, Penjaringan, Jakarta Utara pada Selasa, 29 Oktober 2024.

BACA JUGA:Warga Cium Bau Busuk di TKP Penemuan Kepala Mayat Wanita, Dibungkus Karung Putih

Pelaku Mutilasi Ngaku Bawa Ikan Tuna 

Kanit 2 Subdit Jatanras Ditreskrimum Kompol Bara Libra Sagita mengatakan pria berjaket merah yang terekam CCTV termasuk korban penipuan pelaku.

Pasalnya, pelaku menyebut orang-orang yang membantunya memindahkan bukusan berisi mayat wanita tanpa kepala itu adalah ikan tuna.

"Dari tersangka meminta bantuan untuk memindahkan ikan tuna" ujar Kompol Bara Libra Sagita.

Sementara itu, pria berjaket merah yang belum diketahui identitasnya mengaku hanya sebagai kenek mobil bak terbuka.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads