Sinopsis Film Ice Road di Bioskop Trans TV Hari Ini 12 November 2024, Misi Penyelamatan Penambang Di Reruntuhan Es saat Suhu Ekstrim
Jadwal Bioskop Trans TV minggu ini 16-22 Desember 2024.--Unsplash
JAKARTA, DISWAY.ID - Sinopsis film Ice Road yang tayang di Bioskop Trans TV hari ini Selasa, 12 November 2024 menarik untuk diulas.
Malam ini tayangan dari program Bioskop Trans TV akan dibuka dengan film Ice Road.
Film Ice Road dijadwalkan tayang di Bioskop Trans TV hari ini pukul 21.00 WIB.
Ice Road merupakan film Garapan Jonathan Hensleigh dengan genre aksi petualangan.
Film yang dirilis pada tahun 2021 dibintangi oleh Liam Neeson, Marcus Thomas, Benjamin Walker, hingga Adam Hurtig.
Melalui film Ice Road, pemirsa akan diajak untuk menyaksikan misi menyelamatkan penambang di reruntuhan es saat suhu ekstrem.
Sinopsis Film Ice Road
Film Ice Road berkisah tentang tragedi di wilayah bagian utara Kanada. Tambang berlian terpencil di wilayah tersebut yang digunakan oleh warga sekitar sebagai mata pencaharian runtuh dan menimbun orang-orang yang sedang berada di bawahnya.
BACA JUGA:Drama Korea Love Your Enemy Siap Tayang 23 November 2024, Ju Ji Hoon Jadi Rival Jung Yu Mi
Kejadian itu membuat pemerintah setempat mengambil tindakan dengan mengirimkan bala bantuan, salah satunya tim penyelamat.
Mereka yang memiliki keahlian khusus dikerahkan untuk bisa sampai di tambang berlian dan menolong orang-orang yang tertimbun.
Pemerintah memilih tim penyelamat yang harus memiliki kemampuan khusus karena ada medan yang dilewati untuk sampai ke lokasi sangat ekstrem.
Bahkan, situasi diperparah oleh cuaca yang tak kalah ekstrem yang sedang terjadi di wilayah tersebut.
Nyawa para penambang sudah sangat terancam lantaran mereka hanya memiliki sisa oksigen dalam jumlah yang sangat tipis.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: