Riuh Fans Malaysia Puji Habis Timnas Indonesia yang Sukses Permalukan Arab Saudi, Ungkap Ramalan Ini
Media Malaysia Senang Lihat Timnas Indonesia Menang-@oufcofficial-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Riuh fans Malaysia ikut menyambut kemenangan perdana Timnas Indonesia yang sukses mempermalukan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Grup C.
Diketahui Indonesia mampu melibas habis the Green Falcons dengan skor akhir 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Selasa, 19 November 2024.
Salah satu akun fans Malaysia, One Football My mengaku ikut senang dengan langkah hebat Timnas Indonesia yang mampu menundukkan Arab Saudi di matchday keenam Grup C.
Bahkan sampai-sampai akun One Football My meyakinu skuad Garuda akan melaju konsisten hingga lolos ke Piala Dunia 2026.
BACA JUGA:Bahrain vs Australia Imbang, Kans Timnas Indonesia Rebut Runner Up Grup C Semakin Terbuka Lebar!
Dan jika Indonesia bisa memberikan yang terbaik dis etiap pertandingan, bukan tak mungkin, kata akun tersebut, bisa terus menerus melenggang ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia dari edisi-edisi baru di masa yang akan datang.
Bukan hanya itu saja, diprediksi oleh akun One Football My bukan hal yang mustahil skuad Garuda lolos ke final Piala Dunia suatu saat nanti.
Memang, akun One Football My kerap kali memberikan sindiran serta banter ke Timnas Indonesia. Namun, tak dipungkiri olehnya kalau kini salah satu pesaing Malaysia itu mampu bangkit dan bersinar di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Walaupun kami sering meledek Timnas Indonesia, tetapi kami yakin proyek Indonesia tidak akan terhenti seperti Vietnam dan Thailand yang tidak masuk ke round 3 secara berkelanjutan," cuit akun tersebut.
BACA JUGA:Lirik Indonesia Pusaka dan Maknanya, Lagu Wajib Kemenangan Timnas Indonesia
"Ramalan kami Indonesia akan lolos ke Round 3 secara reguler (konsisten) dan mungkin lolos Piala Dunia," lanjutnya via akun X @OneFootballM pada Selasa, 19 November 2024.
Sekadar informasi saja bahwa Thailand dan Vietnam menjadi dua negara ASEAN pertama yang pernah tembus ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia.
Thailand pernah masuk ke babak tersebut pada tahun 2018 lalu, kemudian untuk Vietnam baru dua tahun yang lalu atau tepatnya di 2022.
Akan tetapi sayangnya, kedua wakil ASEAN tersebut tak bisa berbuat banyak, hanya menjadi bulan-bulanan tim dari negara ASIA lainnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: