Drama Korea Unknown Seoul: Sinopsis, Jadwal Tayang, dan Daftar Pemain

Drama korea Unknown Seoul siap tayang 2025--Dok. Soompi.
JAKARTA, DISWAY.ID -- Drama Korea terbaru penuh bintang akan hadir tahun 2025 mendatang, salah satunya Unknown Seoul.
Unknown Seoul merupakan drama Korea yang siap menjadi tayangan menarik di tahun 2025 lho.
Bagi pecinta K-Drama, Unknown Seoul wajib masuk list, sebab serial drama ini akan dibintangi aktor dan aktris kenamaan Korea Selatan.
BACA JUGA:7 Rekomendasi Drakor Tayang Desember 2024, Wajib Masuk List!
Drama Korea Unknown Seoul akan digarap sutradara Park Shin Woo yang sebelumnya sukses dengan It's Okay to Not Be Okay (2020) dan Encounter (2018).
Selain itu, Unknown Seoul juga akan dibintangi Jinyoung GOT7 dan aktris Park Bo Young.
Drama ini akan menjadi project pertama Jinyoung GOT7 setelah dirinya menyelesaikan wajib militer.
Sementara, Park Bo Young juga baru saja menyelesaikan serial bergenre horor Light Shop yang tayang Desember 2024.
Diketahui, keduanya telah mempertimbangkan peran ini sejak Agustus 2024 lho.
BACA JUGA:Sinopsis Drakor Check In Hanyang dan Jadwal Tayangnya, Bae In Hyuk Jadi Anak Magang
Daripada penasaran, simak sinopsisnya berikut ini.
Sinopsis Drama Korea Unknown Seoul
Unknown Seoul akan menceritakan kisah sepasang gadis kembar yang hidup saling bertolak belakang.
Satu-satunya kesamaan yang dimiliki hanya wajah yang serupa, mereka adalah Yoo Mi Ji dan Yoo Mi Rae.
Yoo Mi Rae dikenal sebagai kakak yang memiliki sifat perfeksionis, ia bekerja sebagai pekerja kantoran.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: