Isi Pertemuan Patrick Kluivert Dibocorkan Indra Sjafri, Ungkit Permainan Shin Tae-yong

Isi Pertemuan Patrick Kluivert Dibocorkan Indra Sjafri, Ungkit Permainan Shin Tae-yong

Isi Pertemuan Patrick Kluivert Dibocorkan Indra Sjafri, Ungkit Permainan Shin Tae-yong-@433-Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Pelatih Timnas Indonesia U-20 membeberkan isi perbincangan dari hasil pertemuan dengan pelatih kepala skuad Garuda senior yang baru yakni Patrick Kluivert.

Patrick Kluivert ungkit permainan Shin Tae-yong dalam isi pertemuan dengan Coach Indra Sjafri tersebut.

Indra Sjafri sempat bertemu dengan Patrick Kluivert di Stadion Madya, Jakarta Pusat pada Senin 13 Januari 2025 lalu.

Kala itu Patrick Kluivert melihat sesi pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20, lalu bertemu juga dengan termasuk Jens Raven.

BACA JUGA:Timnas Indonesia U-20 Berpeluang Masuk Grup Neraka di Piala Asia 2025, Indra Sjafri Panggil Welber Jardim dan Jens Raven

Indra Sjafri merasa sangat bersyukur bisa bertemu langsung dengan Patrick Kluivert karena ada beberapa pembahasan yang memang harus diobrolkan.

"Saya katakan kepada coach Kluivert, selamat datang dan kami langsung berdiskusi," imbuh Indra Sjafri pada Rabu, 15 Januari 2025 kemarin.

Kemudian Indra Sjafri memberikan sejumlah laporan terkini terkait dengan perkembangan dari Timnas Indonesia U-20 sampai dengan sejauh ini.

Patrick Kluivert pun menyimak seluruh bahasan yang disampaikan oleh Indra Sjafri, ia tahu betul adanya potensi di bakat usia muda pemain Timnas.

BACA JUGA:Indra Sjafri Tak Peduli Permainan yang Indah: Kemenangan yang Penting

"Saya melaporkan (kepada Patrick Kluivert), terutama Timnas Indonesia U-20 seperti yang saya review tadi," tandasnya.

Indra Sjafri membuat Patrck Kluivert terkesan dengan cerita perjalanan Timnas Indonesia U-20 sejak Desember 2023.

Timnas Indonesia U-20 memiliki perjalanan yang luar biasa, terutama saat menjadi juara Piala AFF U-19 pada tahun 2024 lalu.

Selain itu anak asuh Indra Sjafri juga sukses mendapatkan tiket utama ke kancah Piala Asia U-20 2025.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads