Jadwal Siaran Langsung India Open 2025 Hari Ini 17 Januari 2025, Menanti Aksi Jonatan Christie-Gregoria Mariska

Jadwal Siaran Langsung India Open 2025 Hari Ini 17 Januari 2025, Menanti Aksi Jonatan Christie-Gregoria Mariska

Jadwal siaran langsung India Open 2025 hari ini Jumat, 17 Januari 2025 pukul 13.30 WIB di YouTube BWF.--PBSI

JAKARTA, DISWAY.ID - Jadwal siaran langsung India Open 2025 hari ini Jumat, 17 Januari 2025.

Rangkaian turnamen India Open 2025 kini telah memasuki babak perempat final.

Bagi wakil Indonesia, jadwal siaran langsung India Open 2025 berlangsung di K.D. Jadhav Indoor Stadium hari ini Jumat, 17 Januari 2025 pukul 13.30 WIB.

BACA JUGA:PSSI Tak Beri Patrick Kluivert Target Lolos Piala Dunia 2026, Bung Harpa: Kok Lucu Ya?

Di babak perempat final, hanya dua wakil yang tersisa untuk berjuang di turnamen BWF Super 750.

Dua wakil Indonesia berasal dari nomor tunggal putra dan tunggal putri. Jonatan Christie dan Gregoria Mariska Tunjung menjadi harapan bagi Indonesia untuk merebut gelar juara.

Keduanya akan berjuang dan berusaha keras untuk mengamankan tiket semifinal India Open 2025.

Jadwal siaran langsung India Open 2025 pada Jumat, 17 Januari 2025 dibuka dengan perjuangan Gregoria Mariska Tunjung yang melawan tuan rumah, Pusarla V. Sindhu.

Pertandingan Gregoria Mariska Tunjung vs Pusarla V. Sindhu terjadi di lapangan satu, partai ketujuh.

BACA JUGA:Al-Hilal Manfaatkan Celah Transfer Mohamed Salah dari Liverpool, Kepala Olah Raga Saudi Sampai Turun Tangan

Masih di lapangan yang sama, Jonatan Christie menjadi penutup bagi wakil Indonesia.

Pebulutangkis yang akrab disapa Jojo ini akan melawan wakil Taipei, Lin Chun Yi di pertandingan ke-10.

Jadwal Wakil Indonesia di India Open 2025

Dikutip dari Instagram resmi PBSI @badminton.ina, berikut jadwal bagi wakil Indonesia di India Open 2025 hari ini Jumat, 17 Januari 2025.

Court 1

  • Gregoria Mariska Tunjung vs Pusarla V. Sindhu (match 7)
  • Jonatan Christie vs Lin Chun Yi (match 10) 

BACA JUGA:Profil Justin Kluivert Anak Patrick Kluivert yang Bikin Kaget Liga Inggris, Cetak Rekor Lampaui Mohamed Salah

Jadwal Siaran Langsung India Open 2025

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads