Partai Demokrat Gelar Perayaan Natal dan Tahun Baru 2025 di TMII, AHY Berpesan Soal Keberagaman

Partai Demokrat Gelar Perayaan Natal dan Tahun Baru 2025 di TMII, AHY Berpesan Soal Keberagaman

Partai Demokrat menggelar acara perayaan Natal dan Tahun Baru 2024 di The Krakatau Grand Ballroom, TMII, Jakarta Timur pada Selasa, 21 Januari 2025.-Disway.id/Dimas Rafi-

JAKARTA, DISWAY.ID - Partai Demokrat menggelar acara perayaan Natal dan Tahun Baru 2024 di The Krakatau Grand Ballroom, TMII, Jakarta Timur pada Selasa, 21 Januari 2025.

Kegiatan ini dihadiri oleh beberapa tokoh seperti para petinggi di pemerintahan hingga jajaran petinggi Partai Demokrat itu sendiri.

BACA JUGA:Nusron Wahid Bertemu dengan Natalius Pigai, Ini yang Dibahas

BACA JUGA:Demokrat Klarifikasi HGB Pagar Laut Tangerang Bukan di Masa AHY, Netizen: Harusnya Waspada kenapa Tiba-tiba Jadi Menteri ATR-BPN

Salah satu menteri kqder demokrat yang hadir ialah Sekjen Teuku Riefky Harsya, Menteri Transmigrasi Iftitah Sulaiman, serta Wamen ATR/BPN Ossy Dermawan.

Sedangkan Wakil Ketua MPR RI dan Waketum Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono meluangkan hadir di acara ini.

Selain itu, partai Demokrat turut mengundang toko agama setempat dan masyarakat untuk turut memeriahkan kegiatan ini.

Dalam pantauan Disway.Id di lokasi, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) turut hadir sekira pukul 18:48 WIB menggunakan kendaraan roda empat berjenis Jeep Mersi Plat Polisi RI 26.

Setibanya di lokasi, AHY pun langsung menyapa para peserta Perayaan Natal dan Tahun Baru 2025. Selain itu, AHY pun menyempatkan untuk berfoto bersama dengan para peserta.

BACA JUGA:Wasekjend Demokrat Minta HGB Pagar Laut Tangerang Tak Dikaitkan dengan AHY: Sudah Sejak Agustus 2023

Putra Presiden ke-5 Susilo Bambang Yudhoyono itu berpesan, bahwa Natal tak sekadar perayaan semata. Tetapi wujud cinta kasih dan perdamaian. 

"Natal selalu melambangkan cinta kasih dan juga perdamaian yang diselebrasi dengan sukacita, menyentuh semua kalangan, menembus batas-batas perbedaan dan keberagaman yang kita miliki," kata AHY di Krakatau Ballroom, TMII, Jakarta Timur, Selasa. 

AHY juga menyinggung harmoni di Indonesia di mana semua agama bisa merayakan perayaan hari besar keagamaannya masing-masing. 

"Mungkin hanya di Indonesia yang tercinta ini, semua agama bisa dengan tenang, bisa dengan baik, turut menghadirkan sukacita ketika saudara-saudaranya yang beragama lain merayakan hari besar agamanya," ucapnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads