Klasemen Liga Champions dan Liga Eropa UEFA Hingga Matchday ke-7
Klasemen Liga Champions dan Liga Eropa UEFA Hingga Matchday ke-7---YouTube Channel
JAKARTA, DISWAY.ID - Berikut klasemen sementara Liga Champions dan Liga Eropa UEFA hingga matchday ke-7 pada hari ini, Jumat 24 Januari 2025.
Seluruh pertandingan Liga Champions dan Liga Eropa UEFA di matchday ke-7 telah selesai dimainkan semuanya.
Untuk di Liga Champions, Liverpool dipastyikan telah lolos mencapai babak gugur Liga Champions usai meraih kemenangan 2-1 atas sepuluh pemain Lille sudah cukup untuk meloloskan tim asuhan Arne Slot.
Sementara itu, Aston Villa akan membutuhkan sesuatu dari pertandingan minggu depan dengan Celtic setelah kalah 1-0 dari Monaco.
Di tempat lain pada Rabu dini hari WIB, Barcelona menang tipis di Lisbon dengan mengalahkan Benfica 5-4 untuk lolos.
Kemudian Manchester City dilanda krisis karena tim asuhan Pep Guardiola menyia-nyiakan keunggulan dua gol dan kalah 4-2 dari PSG.
Sementara itu, Arsenal hampir memastikan lolos setelah The Gunners mengalahkan Dinamo Zagreb 3-0.
Celtic memastikan tempat play-off dengan mengalahkan klub Swiss Young Boys 1-0.
BACA JUGA:Hasil Feyenoord vs Bayern Munich di Liga Champions 2024/25: The Bavarians Tak Berdaya di Belanda!
Tim yang finis di delapan besar liga akan otomatis lolos ke babak 16 besar.
Tim yang finis di antara posisi ke-9 dan ke-24 akan bertanding dalam sistem gugur play-off dua leg untuk meraih hak melaju.
Sementara tim yang finis di posisi lebih rendah akan tereliminasi sepenuhnya dari kompetisi Eropa.
Untuk di Liga Eropa UEFA mathcday ke-7, menghadirkan berbagai pertandingan menarik antara tim-tim top Eropa.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: