Retreat Magelang Dilarang PDIP, Bang Doel: Saya Diundang Tanggal 27, Tanya DPP!

Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno alias Bang Doel belum bisa menentukan sikap apakah dirinya akan ikut retret ke Akademi Militer Magelang atau tidak usai terbit surat larangan dari PDIP.-Disway.id/Cahyono-
JAKARTA, DISWAY.ID - Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno alias Bang Doel belum bisa menentukan sikap apakah dirinya akan ikut retreat ke Akademi Militer Magelang atau tidak usai terbit surat larangan dari PDIP.
Saat ditanya awak media, Bang Doel hanya menjawab, jika dirinya mendapat undangan retreat ke Magelang tanggal 27 Februari 2025.
BACA JUGA:Anaknya Nikah, Wali Kota Tangerang Nyusul ke Retreat Magelang
"Saya kan undangan tanggal 27," kata Bang Doel di Kelurahan Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Jumat, 21 Februari 2025.
Bang Doel tidak mau menjawab awak media saat ditanya sikap Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung usai Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri melarang kadernya yang menjabat kepala daerah ikut retreat ke Magelang.
"Itu tanya sama beliau ya," kata Rano.
Bang Doel pun mengarahkan awak media untuk bertanya ke Dewan Perwakilan Pusat (DPP) PDIP untuk informasi lebih lanjut.
BACA JUGA:Surat Megawati Larang Kepala Daerah PDIP Ikut Retreat Imbas Hasto Ditahan Beredar
BACA JUGA:Kerap Kebanjiran hingga 2 Meter, Bang Doel Tawarkan Warga Cilandak Timur Relokasi ke Rusun
"Tanya ke DPP!" tegas Bang Doel.
Diketahui, Megawati meminta seluruh kadernya yang menjadi kepala daerah untuk tidak mengikuti pembekalan atau retreat usai Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto diitahan oleh KPK.
Instruksi ini tertuang dalam surat Nomor 7294/IN/DPP/II/2025 yang diterbitkan, Kamis, 20 Februari 2025.
Surat ini ditandatangani langsung oleh Megawati dan dicap stempel lambang PDIP.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: