Wahana Gelar Scoopy Girls Time, Ajak Ladies Bikers Rolling City Bergaya Retro di Kota Tua
Wahana Gelar Scoopy Girls Time, Ajak Ladies Bikers Rolling City Bergaya Retro di Kota Tua-WMS-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta - Tangerang, PT Wahana Makmur sejati adakan kegiatan eksklusif bagi komunitas pecinta Honda Scoopy lewat acara ‘Scoopy Girls Time’, Jumat, 28 Februari 2025.
Kegiatan ini ajak 20 rider perempuan dari komunitas Honda Scoopy di Jakarta untuk menikmati pengalaman Rolling City yang unik dan penuh gaya, mengenakan pakaian bertema retro, para peserta akan menjelajahi area artsy dan arsitektur retro di pusat Jakarta, kawasan Kota Tua.
BACA JUGA:Wahana Resmi Hadirkan Deretan Motor Listrik Honda di Tangerang
BACA JUGA:Ratusan Pengunjung Mampir ke Booth Honda di IIMS 2025, Wahana Beri Apresiasi
Mengusung semangat kebersamaan dan gaya hidup aman berkendara, kegiatan ini tetap mengutamakan #Cari_aman dalam berkendara.
Setiap peserta diwajibkan untuk mengenakan perlengkapan safety gear lengkap dari ujung kepala sampai dengan ujung kaki.
Scoopy Girls Time tidak hanya menjadi ajang berkendara santai, tetapi juga memastikan keamanan para pesertanya.
Dalam perjalanan Rolling City, para rider akan mengunjungi berbagai spot menarik di Kawasan Kota Tua yang memiliki nilai sejarah dan arsitektur retro.
BACA JUGA:Resmi Luncurkan Honda ICON e: dan CUV e:, Ini Harapan Wahana
BACA JUGA:Aplikasi Wahana Mobile, Ada Program Setia Untuk Konsumen Honda
Salah satunya adalah Stasiun Kota, hingga beberapa bangunan bersejarah yang jadi tempat favorit anak muda untuk berfoto dan bersantai.
Kegiatan ini juga menjadi ajang edukasi bagi para peserta untuk mengenal lebih jauh tentang warisan budaya kota Jakarta.
“Kami ingin berikan pengalaman berkendara yang menyenangkan bagi anggota komunitas Honda Scoopy dan memperhatikan keselamatan berkendara #Cari_aman.
“Scoopy Girls Time diharapkan menjadi ajang para rider perempuan untuk mengekspresikan gaya mereka tanpa abaikan dengan keselamatan,” ujar Division Head of Marketing Planning & Analyst PT Wahana Makmur Sejati, Andra Friandana.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: