Komisi X Setujui Naturalisasi 3 Pemain untuk Timnas Indonesia, Emil Audero Cs Siap Tanding Lawan Australia
Rumor Naturalisasi Emil Audero Akan Segera Rampung? -Instagram, Emil Audero-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Komisi X DPR RI menyetujui naturalisasi tiga pemain sepakbola untuk memperkuat Timnas Indonesia.
Pengesahan dilakukan dalam rapat kerja Komisi X DPR RI dengan Menpora RI, serta pengurus PSSI.
BACA JUGA:Menpora Beri Bocoran Terbaru Proses Naturalisasi Tiga Pemain, Siap Main Lawan Bahrain?
BACA JUGA:Naturalisasi 3 Pemain Timnas Indonesia Dipercepat Jelang Lawan Australia, Ini Upaya PSSI dan Menpora
Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Lalu Hadrian Irfani, mengatakan bahwa pembahasan tersebut melibatkan pengajuan tiga calon pemain yang akan dinaturalisasi, yaitu Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy.
"Ya tadi kami membahas tentang pengajuan tiga calon pemain Timnas yang akan kita naturalisasi," katanya di Kompleks Parlemen Senayan, Rabu 5 Maret 2025.
"Di raker tersebut, seluruh fraksi yang ada di Komisi X menyetujui naturalisasi tiga calon pemain timnas kita. Yang pertama, Emil Audero. Kemudian yang kedua, Dean James. Yang ketiga adalah Joey Pelupessy," tambahnya.
Setelah disetujui oleh Komisi X, tahap berikutnya adalah persetujuan di Komisi 13, yang diharapkan dapat diparipurnakan dalam waktu dekat.
Hasil rapat kerja hari ini disampaikan kepada Rapat Paripurna DRP RI tanggal 6 Maret 2025 untuk diambil keputusan
"Setelah paripurnakan, baru akan diambil sumpah keluarga negaraan terhadap tiga pemain naturalisasi," jelasnya.
BACA JUGA:Kemenkum Dukung Proses Naturalisasi Pemain Timnas agar Bisa Tampil di Piala Dunia
BACA JUGA:Menpora Tepis Isu Mitchel Bakker Bakal Segera Dinaturalisasi Jadi WNI
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: