Operasi Ketupat 2025 Mulai 23 Maret, 4.000 Personel Siap Kawal Arus Mudik

Polda Metro Jaya menyiapkan 4.000 personel untuk mengamankan arus mudik dan balik Lebaran 2025 dalam Operasi Ketupat 2025, yang akan berlangsung mulai 23 Maret hingga 8 April 2025--Rafi Adhi Pratama
JAKARTA, DISWAY.ID – Polda Metro Jaya menyiapkan 4.000 personel untuk mengamankan arus mudik dan balik Lebaran 2025 dalam Operasi Ketupat 2025, yang akan berlangsung mulai 23 Maret hingga 8 April 2025.
Karo Ops Polda Metro Jaya, Kombes Torry Kristianto, mengatakan bahwa personel yang diterjunkan terdiri dari 3.514 anggota Polri, 100 anggota TNI, dan 368 personel dari Pemda.
"Kami telah menyiapkan 4.000 personel untuk menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2025. Personel tersebut akan ditempatkan di 100 titik, termasuk Pos Pengamanan (Pos Pam), Pos Pelayanan (Pos Yan), dan Pos Terpadu," ujarnya kepada awak media, Senin, 17 Maret 2025.
BACA JUGA:Servis dan Ganti Oli Gratis Untuk 5000 Motor dari Baznas di 12 Kota, Bikin Mudik Aman dan Nyaman
Fokus Pengamanan di Titik Rawan
Selama operasi berlangsung, aparat akan mengawasi arus lalu lintas, tempat ibadah, tempat wisata, serta moda transportasi guna memastikan keamanan dan kelancaran perjalanan masyarakat.
Selain itu, Polda Metro Jaya telah mengidentifikasi sejumlah titik rawan kemacetan dan kecelakaan yang akan menjadi prioritas pengawasan.
"Kami telah mengidentifikasi beberapa titik rawan yang akan diawasi secara ketat selama operasi. Kami juga bekerja sama dengan Dinas Perhubungan untuk melakukan tes kesehatan bagi sopir," jelas Torry.
BACA JUGA:Simak Nomor-Nomor Penting saat Mudik Lebaran 2025 yang Wajib Diketahui Pemudik, Jangan Disepelekan!
Layanan Tambahan bagi Pemudik
Untuk membantu masyarakat, Polda Metro Jaya menyediakan layanan Hotline 110 bagi yang membutuhkan informasi terkait Operasi Ketupat 2025.
Selain itu, masyarakat dapat menitipkan kendaraan di Polres dan Polsek selama periode mudik.
BACA JUGA:Daftar Harga Tiket Bus PO Harapan Jaya Mudik Lebaran 2025, Cek Rute dan Cara Belinya
"Kami juga akan menyediakan tempat penitipan kendaraan di Polres dan Polsek, sehingga masyarakat dapat menitipkan kendaraannya dengan aman," tambahnya.
Dengan upaya ini, diharapkan arus mudik dan balik Lebaran 2025 dapat berjalan dengan lancar, aman, dan terkendali.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: