Trent Alexander-Arnold 99 Persen Gabung dengan Real Madrid, Barcelona Bersiap Bajak dari Liverpool

Trent Alexander-Arnold dikatakan telah mencapai kesepakatan ke Real Madrid, setelah kontraknya akan berakhir di Liverpool pada musim panas 2025-Tangkapan Layar Instagram@trentarnold66-
JAKARTA, DISWAY.ID -- Trent Alexander-Arnold dikatakan telah mencapai kesepakatan ke Real Madrid, setelah kontraknya akan berakhir di Liverpool pada musim panas 2025.
Menurut kabar media Spanyol, AS bahwa pemain 26 tahun itu, Trent Alexander-Arnold yang kontrakanya bersama Liverpool berakhir akhir Juni, telah capai kesepakatan dengan Real Madrid.
Berakhirnya kontrak Trent Alexander-Arnold dengan Liverpool, Real Madrid memanfaatkan kesempatan untuk mengontrak pemain asal Inggris itu.
BACA JUGA:Chelsea Hadapi Bencana Transfer, Dortmund Ogah Merekrut Carney Chukwuemeka
Meskipun Liverpool menolak menjual Trent Alexander-Arnold dengan harga murah di jendela transfer Januari, segalanya tampak siap untuk kepergiannya di musim panas ini.
AS mengungkapkan bahwa kesepakatan antara kedua belah pihak antara Trent Alexander-Arnold dengan real Madrid telah selesai.
Trent Alexander-Arnold telah menyetujui setiap detail dengan Real Madrid, dari durasi kontraknya hingga gaji yang akan diterimanya di klub Spanyol tersebut.
Kini, yang dibutuhkan hanyalah tanda tangannya untuk meresmikan kesepakatan tersebut, dengan kemungkinan penyelesaian yang dinilai sebesar 99%.
Real Madrid telah melakukan bagian mereka dan sekarang keputusan ada di tangan bek Inggris tersebut.
BACA JUGA:Momen Badai Alexander Isak dengan Virgil van Dijk Buat Gebrakan di Liverpool
BACA JUGA:Chelsea Siap Raup Keuntungan Rp 3,1 Triliun dari Real Madrid, Rodrygo dan Endrick Dibidik The Blues
Diharapkan Trent Alexander-Arnold akan segera menandatangani kontrak untuk pindah ke Bernabeu.
Sepanjang tahun lalu, banyak sumber dari Spanyol terus mengonfirmasi bahwa Trent Alexander-Arnold adalah target utama Real Madrid .
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: