Menkes Wanti-Wanti Risiko Kecelakaan selama Mudik, Pastikan Kondisi Pengemudi Prima

Menkes Wanti-Wanti Risiko Kecelakaan selama Mudik, Pastikan Kondisi Pengemudi Prima

Menteri Kesehatan (Menkes) RI Budi Gunadi Sadikin mengingatkan masyarakat untuk memperhatikan kondisi kesehatan selama di perjalanan mudik.-kemenkes-

JAKARTA, DISWAY.ID - Menteri Kesehatan (Menkes) RI Budi Gunadi Sadikin mengingatkan masyarakat untuk memperhatikan kondisi kesehatan selama di perjalanan mudik.

Terutama, bagi pengemudi yang memiliki tanggung jawab besar memastikan penumpang sampai di tempat tujuan dengan selamat.

Budi menyoroti kecelakaan lalu lintas yang menjadi ancaman utama selama mudik seringkali disebabkan oleh pengemudi yang memaksakan diri untuk terus mengemudi, meski kurang cukup istirahat.

BACA JUGA:Menhub Dudy Ungkap Arus Mudik di Jakarta-Cikampek dan Pelabuhan Ciwadan Ramai Lancar

BACA JUGA:Kepindahan Trent Alexander-Arnold ke Real Madrid, Faktor Utama Masa Depan Mohamed Salah di Liverpool

"Kecelakaan itu seringkali disebabkan oleh sopir yang terlalu memaksakan diri untuk terus mengemudi,” ujar Menkes Budi saat meninjau kesiapan fasilitas mudik di Pelabuhan Merak, Banten, Rabu, 26 Maret 2025.

Aturan berkendara yang sangat penting untuk dipatuhi para pengguna jalan tak terkecuali adalah beristirahat setiap lima jam perjalanan selama minimal 15 menit.

Hal ini bertujuan mencegah kelelahan yang dapat menurunkan kewaspadaan dan meningkatkan risiko kecelakaan.

BACA JUGA:Bukayo Saka Siap Comeback, Fans Arsenal Full Senyum: 'Halo Lagi!'

BACA JUGA:8 Strategi Ekspansi Bisnis di Indonesia dengan Memanfaatkan Platform SaaS untuk Pertumbuhan Maksimal

"Jika sopir memaksakan diri, respons tubuh bisa berkurang, dan hal itu menjadi penyebab utama terjadinya kecelakaan,” tambahnya.

Di samping itu, pemudik lain juga rentan mengalami masalah kesehatan, seperti sakit kepala dan pusing yang biasanya dipicu oleh hipertensi.

Selain itu, ia mengingatkan pentingnya menjaga kebersihan diri dengan mencuci tangan sebelum makan dan menggunakan masker bagi yang merasa kurang sehat.

BACA JUGA:THR Cair! Link Saldo DANA Kaget Gratis Dikirim ke Nomor HP Kamu Total Rp898.000 Hari Ini 28 Maret 2025, Intip Syarat Klaimnya

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads