Madura United Tambah Kekuatan: 19 Pemain Baru, Termasuk Kiper Muda Timnas U-17

Madura United Tambah Kekuatan: 19 Pemain Baru, Termasuk Kiper Muda Timnas U-17

Penjaga gawang yang pernah memperkuat Timnas Indonesia U-17, Rendy Razzaqu.-ist-

 

JAKARTA, DISWAY.ID - Madura United siap mengarungi Liga 1 musim 2025/2026 dengan sederet pemain yang mulai didatangkan.

Salah satunya berasal dari penjaga gawang yang pernah memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-17, Rendy Razzaqu.

"Kami kembali menambah kekuatan di sektor penjaga gawang. Madura United resmi merekrut kiper muda Timnas U-17, Rendy Razzaqu," sambut Presiden Madura United FC, Achsanul Qosasi.

BACA JUGA:Como 1907 Milik Hartono Bersaudara, Nilai Skuad Terbesar ke-5 Dibawah Barcelona dan PSG Berdasarkan Transfermarkt 2024/2025

BACA JUGA:TRANSFER GILA 2025! 10 Pemain Mahal Ini Dijaring Sarat Skandal dan Drama: Florian Wirtz Tembus Rp2,55 T, Matheus Cunha Rp1,28 Triliun

Dengan mendatangkan kiper muda kelahiran Bandung, menurut Qosasi dapat menjadikan Rendy sebagai kiper masa depan di bawah arahan Pelatih Laskar Sape Kerrab, Angel Alfredo Vera.

"Dengan usianya, yang masih belasan tahun, Rendy akan kami orbitkan sebagai kiper muda potensial di skuat Laskar Sape Kerrab," terang Qosasi.

Selain itu, Qosasi juga melihat potensi besar dalam diri Rendy Razzaqu untuk menjadikan kiper unggulan di masa yang akan datang.

"Kami melihat potensi besar dalam dirinya, dan berharap dia bisa tumbuh menjadi salah satu penjaga gawang unggulan Madura United pada masa depan," ungkapnya.

Rendy Razzaqu sebelumnya membela Nusantara United FC, yang kontraknya telah berakhir pada 30 April lalu.

Dengan datangnya Rendy, membuat tim dengan kostum kebanggaan loreng merah-putih ini, sudah memiliki empat kiper lokal.

BACA JUGA:Jelang Round 4 Kualifikasi Piala Dunia, Erick Thohir Bertemu David Beckham, Apa yang Dibahas?

BACA JUGA:Arsenal Mundur Usai Sporting Lisbon Naikkan Harga Viktor Gyokeres, Viking: Saya Merasa Dikhianati

Tiga lainnya ialah Miswar Saputra dan Aditya Harlan, yang berstatus bertahan, serta mantan palang pintu terakhir Semen Padang FC, M. Dicki Indriyana, yang baru bergabung.

Selain itu, Madura United juga telah mengikat kontrak dengan 15 pemain untuk bertarung pada musim 2025/2026.

Mereka ialah Pedro Monteiro, Iran Junior, Jordy Wehrmann, Kerim Palic, Muhammad Kemaluddin, dan Ilhamsyah.

Selanjutnya, Feby Ramzi Wirawan, Make Aldo Maulidino, Ahmad Rusadi, Taufik Hidayat, Kartika Vedhayanto, Yudha Editya Pratama, Taufany Muslihuddin, Nurdiansyah, dan M. Riski Afrisal.

 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads